13 Negara dengan Perayaan Valentine Terunik

- 22 Januari 2021, 07:00 WIB
ilustrasi perayaan valentine
ilustrasi perayaan valentine /pixabay/Claudio_Scott

9.Jepang

Pada hari valentine, wanita Jepang akan memberikan coklat sebagai hadiah kepada pria yang mereka sukai atau pasangannya. Kemudian, para pria harus membalas hadiah itu pada tanggal 14 Maret yang dikenal sebagai White Day.

10. Korea Selatan

Tradisi yang serupa juga dilakukan oleh masyarakat Korea Selatan. Pada tanggal 14 Februari, para wanita akan memberikan coklat, bunga, dan hadiah pada pria.

Baca Juga: Alasan Potong Kuku di Hari Jumat adalah Sunnah yang Utama untuk Dilakukan

Kemudian pada tanggal 14 Maret, pria harus membalas pemberian itu dengan hadiah sebagai perayaan White Day. Namun sebagai tambahan tradisi, pada tanggal 14 April, mereka yang tidak merayakan valentine maupun White Day akan merayakan Black Day. Jadi, para single akan memperingati status mereka dengan menikmati semangkuk jajangmyeon.

11. Tiongkok

Di Tiongkok, perayaan yang serupa dengan valentine adalah Qixi, yaitu festival cinta yang dilakukan tiap hari ke 7 dari bulan ke tujuh dalam kalender Cina. 

Perayaan ini berdasarkan dari cerita masa lampau tentang kisah cinta pria dan wanita dengan status sosial berbeda, yang tidak bisa bersama dalam pernikahannya. Namun ketegaran hati sang wanita meluluhkan raja sehingga keduanya diperbolehkan bertemu setahun sekali. 

Nah, di perayaan Qixi ini, para wanita single menyiapkan buah-buahan segar dengan harapan bertemu pasangan mereka, sedangkan para pasangan berharap untuk kesejahteraannya. Pada malam hari, masyarakat akan menyaksikan bintang Vega dan Altair yang mencerminkan sepasang kekasih dalam sejarah itu.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x