Mukjizat! Cerita Keluarga Korban Gempa Sulbar yang Minta Tolong Lewat Facebook

- 21 Januari 2021, 19:34 WIB
Tangkapan layar saat Axel Fong menceritakan pengalamannya terjebak reruntuhan rumah akibat gempa di Sulbar
Tangkapan layar saat Axel Fong menceritakan pengalamannya terjebak reruntuhan rumah akibat gempa di Sulbar /YouTube/Najwa Shihab

KABAR JOGLOSEMAR - Cerita seorang pria bernama Alexander Fong atau Axel dan anak-anaknya terjebak di reruntuhan bangunan akibat gempa bumi di Mamuju, Sulawesi Barat.

Hal itu terjadi saat gempa kedua pada 15 Januari 2021 dini hari. Gempa berkekuatan magnitudo 6,2 itu semakin merusak banyak bangunan.

Baca Juga: Positif Corona dan Baru Dapat Satu Dosis Vaksin COVID-19, Bupati Sleman Ingatkan Hal Ini

Rentetan bencana di Indonesia ini menjadi bahan diskusi pada program Mata Najwa, Rabu, 20 Januari 2021.

Axel Fong menceritakan saat itu ia meminta tolong melalui media sosial Facebook. Saat diwawancara mereka sedang berada di Makassar untuk menjalani perawatan di rumah sakit Siloam Makassar.

Saat gempa ada 7 orang di rumah. Saat terbangun jam 02.30 WITA semua sedang tidur saat terbangun, semua sudah gelap dan bangunan runtuh.

Bangunan rumahnya hancur dari ketinggian 13 meter menjadi sekitar 3 meter. Beruntung, ia masih bertahan hidup. Viral video saat anaknya bernama Angel dan Chaterine terjebak di reruntuhan.

Baca Juga: Meski Telah Divaksin COVID-19, Bupati Sleman Positif Corona

Axel Fong menceritakan ada tetangganya yang lewat dan mendengar tak mungkin ada orang selamat karena melihat bangunan yang runtuh. Axel sampai minta tolong minta di FB. Ia juga menuliskan alamat rumahnya yang terletak di KS Tubun Mamuju.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: Mata Najwa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x