Insentif Kartu Prakerja Belum Cair? Jangan Khawatir, Cek Info Terbaru di Sini

- 19 Desember 2020, 21:17 WIB
Pencairan Insentif Kartu Prakerja
Pencairan Insentif Kartu Prakerja /

KABAR JOGLOSEMAR - Peserta Kartu Prakerja gelombang 11 yang telah menyelesaikan pelatihan pertama tidak lebih dari tanggal 15 Desember 2020 saat ini tengah menerima insentif.

Dari akun Instagram resmi @prakerja.go.id telah diinformasikan bahwa saat ini sebagian besar insentif bulan Desember sudah disalurkan.

Namun, masih ada sebagian peserta kartu prakerja yang mengaku belum mendapatkan insentif padahal sudah menyelesaikan pelatihan pertama.

Baca Juga: Fantastis, Hanya Modal Rp 10 Juta Hasil Panen Jahe Mencapai Rp 49 Juta

Baca Juga: Verrel Bramasta Tanggapi Foto Viral Dirinya Minum Es di Pinggir Jalan

Tidak perlu khawatir, bagi pencairan insentif kartu prakerja akan dimulai kembali pada tanggal 5 Januari 2021.

'Sobat Prakerja, saat ini sebagian besar penyaluran insentif Bulan Desember telah tersalurkan. Bagi Sobat yang belum menerima insentif, jangan khawatir. Penyaluran Insentif akan dilanjutkan kemnali tanggal 5 Januari 2021.'

Selain itu, berbagai permasalahan yang muncul terkait pencairan insentif prakerja pun dijawab dengan baik oleh admin @prakerja.go.id.

Baca Juga: Kenapa #KBSApologizeToSeventeen Trending di Twitter? Ini Jawabannya

Baca Juga: 3 Game Strategi Android Terbaik Per Desember 2020, Ada Slam Dunk hingga Hills of Steel

"Saya sudah menyelesaikan pelatihan tp di dashboard status masih aktif. Kenapa?" tulis akun @ntluftiani

"@ntluftiani halo mohon dapat menghubungi CS digital platform atau lembaga pelatihan yang kamu gunakan ya," dijawab oleh @prakerja.go.id.

Ada pula permasalahan berupa, informasi pada dashboard akun prakerja milik peserta disebutkan bahwa insentif sudah cair namun belum masuk atau diterima di OVO atau E wallet.

Baca Juga: Jelang Libur Panjang Nataru, Satgas COVID-19 Ingatkan soal Lonjakan Kasus Corona

"dmin gimana nih insentif yang di dasboard berhasil di transfer tpi d ovo ngga masuk . Udah nelfon cs udah spam email tapi ngga ada tanggepan sama sekali," tulis akun @amin_best30.

Pihak prakerja pun meminta peserta untuk menunggu dan mengecek dasboard akun prakerja secara berkala.

"Mohon ditunggu ya, lakukan cek dashboard secara berkala," balas @prakerja.go.id.

Baca Juga: 16 Hari Terpisah, Ini Momen Haru Anies Baswedan Dijenguk Keluarga

Baca Juga: Gara-gara Iphone 12, Harga Iphone 11 Anjlok Hingga Rp 8 Juta

Program Kartu Prakerja ini sudah diluncurkan oleh pemerintah sejak bulan Maret 2020 di tengah pandemi corona.

Pemerintah sempat memberikan keterangan bahwa program Prakerja ini akan dibuka lagi tahun 2021.***

Editor: Sunti Melati

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah