Jumlah Pasien Sembuh Harian di Indonesia 40.000 Orang, Jauh Melampaui Kasus Positif COVID-19

27 Juli 2021, 10:47 WIB
Ilustrasi pandemi corona /Pixabay/cromaconceptovisual

KABAR JOGLOSEMAR - Tambahan pasien sembuh COVID-19 pada hari Senin, 26 Juli 2021, tembus angka 40.000 orang atau tepatnya sebanyak 40.374 orang sembuh.

Jumlah pasien sembuh ini jauh di atas atau melampaui kasus positif yang hanya 28.228 orang.

Angka kesembuhan pada hari Senin tersebut jauh di atas angka kesembuhan sehari sebelumnya atau pada hari Mingggu, 25 Juli 2021, yang mencapai 39.767 orang.

Baca Juga: Anies Baswedan Tanggapi Meme Dirinya Ditantang Makan di Bawah 20 Menit Saat PPKM Level 4, Ini Katanya

Dengan tambahan 40.374 pasien sembuh tersebut maka hingga saat ini jumlah total pasien sembuh COVID-19 di Indonesia mencapai 2,5 juta orang lebih atau 79,8 persen dari total kasus terkonfirmasi positif di Indonesia yang mencapai 3,1 juta orang lebih.

Menurut data yang dikutip Kabar Joglosemar dari laman covid19.go.id pada Senin, 26 Juli 2021 malam, ada 5 provinsi yang mengalami tambahan pasien sembuh paling banyak yakni Provinsi DKI Jakarta yang bertambah 14.665 orang sembuh.

Kemudian Jawa Barat bertambah 4.855 orang sembuh, Jawa Tengah ada tambahan 4.660 pasien sembuh, Jawa Timur bertambah 4.490 orang sembuh dan DIY ada tambahan 1.018 orang sembuh.

Meningkatnya angka kesembuhan pasien COVID-19 antara lain karena progrm vaksinasi yang terus digencarkan oleh pemerintah bersama masyarakat.

Baca Juga: Viral Video Perempuan Jual Hasil Tes Swab Harga Rp 90.000 kepada Penumpang Bus

Sampai hari Senin, 26 Juli 2021, jumla penerima vaksin pertama di Indonesia total mencapai 44 juta orang lebih atau tepatnya sebanyak 44.728.320 orang. Sementara jumlah penerima vaksinasi dosis kedua total melebihi 18 juta orang atau angka sebanyak 18.129.878 orang.

Ditargetkan sasaran vaksinasi di Indonesia sebanyak 208.265.720 orang atau 70 persen dari total jumlah penduduk Indonesia yang mencapai 270 juta orang.

Sementara itu, pada hari Senin 26 Juli ada tambahan 1.487 orang meninggal dunia sehingga sampai saat ini total kasus meninggal dunia karena COVID-19 di Indonesia sebanyak 84.766 orang tu 2,7 persen dari total kasus positif yang mencapai 3,1 juta lebih.***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler