Berkat BTS, Hidup Seorang Anak Penyandang Autisme di Meksiko Berubah, Ini yang Terjadi

- 9 September 2021, 06:35 WIB
Berkat BTS, hidup seorang anak penyandang autisme di Meksiko berubah dan membuat orang tuanya terkejut
Berkat BTS, hidup seorang anak penyandang autisme di Meksiko berubah dan membuat orang tuanya terkejut /Kolase Twitter/@Seojinoficial dan Instagram/@bts.bighitofficial

“Suara keras sangat buruk baginya sehingga dia tidak dapat mendengarkan musik. Dia akan segera menutup telinganya. Dia akan menjadi terganggu dan kadang-kadang akan mengalami krisis. Krisis spektrum autisme bisa sangat mengerikan karena terkadang dia melukai dirinya sendiri atau menggigit orang lain,” kata ibu anak itu.

Tapi semuanya berubah saat Arturito, anak penyandang autisme di Meksiko itu saat mendengarkan lagu BTS berjudul Fake Love dan Epiphany yang dibawakan Jin.

Baca Juga: Organisasi Pengabdian di Yogyakarta Gelar Vaksinasi untuk Siswi SMA

Sang anak membuat ibunya terkejut kala bersenandung lagu yang tidak dia mengerti sebelumnya. Saat tahu, ternyata itu adalah lagu BTS Fake Love dan Epiphany.

Tidak seperti sebelumnya, sang anak senang menonton di televisi bahkan menaikan volume, sesuatu yang tidak biasa dia lakukan.

“Itu sangat mengejutkan saya dan kami semua menangis sedikit. Ini mungkin tampak seperti hal kecil, tetapi bagi kami itu adalah pencapaian besar,” imbuh Gabriela.

Itu adalah salah satu kisah dimana BTS, sosok idola KPop yan mempengaruhi banyak hal positif lewat musik mereka. ***

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah