42 Istilah Bahasa Korea yang Ada di Musik dan Drama Korea, Pecinta K-Pop Wajib Tahu

6 Agustus 2020, 08:28 WIB
Destinasi wisata di Korea Selatan. /PIXABAY/Heartywizard

KABAR JOGLO SEMAR – Budaya Korea atau K-Pop sudah mendapatkan tempat tersendiri di hati masyarakat Indonesia. Mulai dari musik, drama, gaya hidup, bahkan kulinernya, banyak disukai dan selalu viral.

Tidak hanya kaum muda, emak-emak pun bisa kecanduan hal-hal yang berbau K-Pop, misalnya drama korea atau drakor. Selain alur cerita cerita drakor yang romantis, aktor dan aktrisnya yang rupawan membuat tak bosan untuk menonton setiap episodenya.

Satu hal lagi yang digandrungi oleh para pecinta Korea yakni bahasa. Seperti halnya Bahasa Inggris, menyelipkan istilah Bahasa Korea dalam percakapan pun akan tampak keren.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Portaljember.com dengan judul Istilah Korea Popular yang Sering Digunakan dalam K-Pop atau K-Drama

Terbiasa mendengar dan menyanyikan lagu berbahasa Korea membuat banyak orang jadi mencari tahu dan mempelajari bahasa Korea.

Hal itu dilakukan tentu untuk bisa semakin menghayati dialog dalam drakor atau lirik lagu yang dinyanyikan para tokoh idolanya.

1. Anieyo, artinya Bukan
2. Aigo! artinya Aduh!
3. Aleumdaun, artinya Indah
4. Appo, artinya Sakit
5. Arraseo, artinya mengerti / paham

6. Bae-go-pa, artinya Lapar
7. Bogo-shi-p, artinyao Saya merindukanmu
8. Cheos-salang, artinya Cinta Pertama
9. Eotteokhae? artinya Bagaimana?
10. Ga-ji-ma! artinya Jangan pergi!

11. Gomawo, artinya Terima kasih (informal)
12. Gwen-cha-na?, artinya Kamu nggak apa-apa?
13. Haebongkae! artinya Saya bahagia!
14. Heng-bok-hae, artinya Saya bahagia
15. Jal Meoggesseumnida, artinyaSelamat makan

16. Jal-ja, artinya Tidur yang nyenyak
17. Jal-mot-haesseo!, artinya Aku bersalah!
18. Jamkkanman, artinya Tunggu sebentar
19. Jebal! artinya Tolong! (secara informal)
20. Jinjayo? artinya Sungguh?

21. Jo-ah-hae, artinya Saya menyukaimu
22. Jo-geul-le? Kamu kurang waras ya?
23. Kajja! artinya Ayo!
24. Massigetda atau Mashhita, artinya Enak
25. Mian-hae, artinya maaf

26. Molla! artinya Tidak tahu!
27. Nae Ma-eum, artinya Hatiku
28. Nam-ja-chin-goo, sebutan pacar dari wanita ke pria
29. Nde! artinya oke
30. Omo! artinya Ya ampun!

31. Pabo ya! artinya Bodohnya!
32. Palli! artinya Cepat
33. Saranghaeyo atau biasa disingkat Saranghe, artinya Saya mencintaimu
34. Shireo! artinya Tidak mau!
35. Uh-dee-ya? artinya Di mana?

36. Uljima, artinya Jangan menangis
37. Wae-geu-rae? artinya Ada yang salah?
38. Yak-sohk-hae, artinya Janji ya
39. Yeobo! adalah Panggilan sayang untuk pasangan
40. Yeo-ja-chin-goo, adalah Sebutan pacar dari pria ke wanita

41. Yeongwonhi, artinya Selamanya
42. Yeppo, artinya Cantik

 

Itulah beberapa istilah bahasa Korea yang sering digunakan dalam musik, film, ataupun drama Korea. Semoga bermanfaat. ***(Sunti/Kabar Joglosemar)

 

Editor: Sunti Melati

Sumber: Portal Jember (PRMN)

Tags

Terkini

Terpopuler