Cek 5 Jenis Tanaman Lidah Mertua, Tanaman Hias yang Bisa Serap Bahan Beracun

- 30 September 2020, 22:34 WIB
Lidah mertua.*/
Lidah mertua.*/ /Doktersehat.com

KABAR JOGLOSEMAR - Lidah mertua merupakan jenis tanaman hias daun yang teksturnya keras. Cara merawatnya yang mudah membuat banyak orang yang meiliki tanaman ini.

Karena tanaman ini dapat tumbuh dalam kondisi yang sedikit air serta sedikit cahaya matahari. Selain karena keindahannya, lidah mertua juga memiliki keistimewaan tersendiri dibanding dengan tmbuhan lainnya.

Yaitu dapat menyerap bahan beracun, seperti karbondioksida, benzene, formaldehyde, dan trichloroethylene. Lidah mertua juga memiliki jenis yang beragam.

Baca Juga: Ingin Pelihara Kucing British Shorthair? Cek Dulu Cara Merawatnya

Mau tahu jenis apa saja yang paling banyak diburu masyarakat. Yuk simak berikut ini. 

  1. Sanseviera Trifasciata

Lidah mertua jenis ini paling banyak dimiliki oleh sebagian besar orang. Biasanya ditanam di halam rumah atau bisa juga di tanam dalam media pot.

Tanaman ini memilki bentuk yang keras serta memanjang. Ciri dari lidah mertua jenis trifasciata adalah warna hijau pada daun yang dikombinasikan dengan warna kuning serta agak keabu-abuan.

Dilihat dari bentuknya, lidah mertua jenis ini melambangkan kesan kuat dan berani. Walaupun jenis ini berasal dari Afrika Barat, namun tak sulit menemukannya di Indonesai. Tanaman ini bisa tumbuh mencapai 75cm atau bisa menyamai bilah sebuah pedang.

Baca Juga: 5 Jenis Anggrek yang Bisa Ditanam dengan Mudah di Rumah

  1. Sanseviera Cylindrica

Tanaman lidah buaya jenis cylindrica memiliki bentuk seperti tabung serta ujungnya runcing dibagian atas.

Tanaman ini juga sering disebut dengan tombak afrika. Karena bentukya yang menyerupai tombak.

Cylindrica juga terlihat kaku, sehingga jika dibengkokkan sedikit maka akan mudah patah. Perpaduan warna hijau tua dan hijau muda membuat sanseviera cylindrica semakin mempesona.

Selain itu dalam pertumbuhannya, cylindrica memiliki watku yang cukup lama. Untuk yang ingin menanamnya harus bersabar ya. Namun tumbuhan ini dapat tumbuh mencapai 2 meter loh. 

Baca Juga: 8 Cara Menanam Anggrek di Pot untuk Pemula, Salah Satunya Gunakan Pot Tanah Liat

  1. Sanseviera Pinguicula

 

Jenis lidah mertua yang selanjutnya adalah sanseviera pinguicula. Jenis ini memiliki kombinasi warna daun biru serta hijau.

Ditambah lagi warna coklat kemerahan di sisi daunnya. Yang membuat tanaman ini semakin unik serta beda dari jenis lidah mertua lainnya.

Itulah mengapa jenis pinguicula banyak dicari oleh masyarakat. Selain itu pertumbuhannya pun terbilang sangat cepat.

Bentuknya yang tidak terlalu besar, tanaman ini dapat dimasukan ke dalam pot yang kecil yang dapat digunakan sebagai penghias meja atau ruangan. 

Baca Juga: Subsidi Kuota Sudah Masuk, Kemendikbud Trending Topic di Twitter

  1. Sanseviera Hahnii

 

Sanseviera Hahnii biasa dijumpai di pojok-ojok ruangan. Hal itu terjadi karena bentuk hahnii kecil sehingga sangat bagus apabila di letakan dipojok ruangan dengan pot. 

Daunnya yang keras tegak serta ujungnya meruncing merupakan karakter utama dari tanaman hahnii ini.

Corak dari warna ini beragam ada kombinasi hijau tua dengan abu-abu. Ada juga yang ditambah warna kekuningan.

Warna serta bentuknya yang unik ini membuat hahnii banyak diburu masyarakat untuk dijadikan penghias ruangan.

Baca Juga: Yes! Subsidi Kuota dari Kemendikbud Sudah Diberikan, Ini Cara Cek untuk Telkomsel, Axis, 3, dan XL

  1. Sanseviera Kirkii

Jenis sanseviera kirkii merupakan jenis yang bisa dijadikan tanaman hias di sudut rumah. Kirkii merupakan spesies yang berasal dari Afrika.

Ciri khas dari sanseviera Kirkii adalah memiliki bunga berwarna putih kehijauan. Serta daun berwarna hujau gelap.

Tidak hanya itu, yang lebih istimewanya lagi adalah kirkii mempunyai aroma yang wangi. Inilah yang menjadi daya tarik dari kirkii sehingga banyak orang yang memburunya.

Selain itu bentuknya pun unik, yaitu berbentuk seperti bintang. 

Itulah bebapa jenis tanaman lidah mertua yang banyak digandrungi oleh masyarakat. sudahkah anda memilikinya dirumah?***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x