10 Amalan Utama pada Akhir Bulan Dzulhijjah, Menjelang Bulan Muharram yang Menghasilkan Pahala

- 11 Agustus 2020, 10:51 WIB
Ilustrasi Islam.
Ilustrasi Islam. //Pixabay

Kemaksiatan yang dilakukan di bulan Muharram akan mendapatkan dosa yang lebih besar. Oleh karena itu, bulan Muharram adalah bulan untuk menjauhi kemaksiatan pada Allah.

Qotadah rahimahullah berkata, “Sesungguhnya kezaliman pada bulan haram lebih besar kesalahan dan dosanya daripada kezaliman yang dilakukan di luar bulan-bulan haram tersebut. Meskipun kezaliman pada setiap kondisi adalah perkara yang besar, akan tetapi Allah Ta’ala menjadikan sebagian dari perkara menjadi agung sesuai dengan kehendaknya.”

3.Perbanyak Puasa

Puasa yang dilakukan saat bulan Muharram sama baiknya dengan puasa di bulan Ramadhan. Oleh karena itu, perbanyaklah puasa sunnah selama bulan Muharram.

Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata jika Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baik puasa setelah bulan Ramadhan adalah puasa di bulan Allah, yaitu bulan Muharram. Dan shalat yang paling utama setelah sholat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim)

Baca Juga: Daftar Lagu Wajib Nasional Beserta Lirik untuk Peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2020

4.Puasa Asyuro

Puasa Asyuro yang dilakukan pada tanggal 10 Muharram akan mendapatkan pahala penebus dosa selama setahun yang sudah berlalu.

Hari Asyuro merupakan hari yang selalu dijaga keutamaannya oleh Rasulullah seperti dalam hadits Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma dimana beliau berkata, 

“Aku tidak pernah melihat Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam begitu menjaga keutamaan satu hari di atas hari-hari lainnya, melebihi hari ini (yaitu hari ‘Asyuro) dan bulan yang ini (yaitu bulan Ramadhan).” (HR. Bukhari dan Muslim)

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: dalamislam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x