Cara Alami Mengatasi Tenggorokan Kering dan Gatal, Ini Bahannya

- 30 September 2021, 10:40 WIB
Ilustrasi tenggorokan kering dan gatal
Ilustrasi tenggorokan kering dan gatal /Pixabay/ Anastasia Gepp

KABAR JOGLOSEMAR - Cara mengatasi tenggorokan kering yang memicu rasa tidak nyaman hingga batuk. Saat situasi pandemi Covid-19 ditambah lagi sedang terjadi peralihan musim, penting untuk menjaga kesehatan.

Apalagi saat tidak enak badan kadang kala gejalanya juga mirip dengan Covid-19. Lantas bagaimana dengan tenggorokan kering? Tak sedikit orang yang mengeluhkan muncul rasa tidak nyaman di tenggorokan.

Masalah tenggorokan kering, gatal, bahkan sampai berlangsung beberapa hari jangan dianggap sepele. Hal ini bisa jadi salah satu tanda kalau ada virus yang sedang menginfeksi.

Baca Juga: 12 Watak dan Karakter Orang Berdasarkan Weton

Namun, tenggorokan kering hingga gatal ini bisa saja terjadi karena perubahan cuaca, kekurangan cairan, kebanyakan menyantap makanan berminyak. Berikut beberapa cara mengatasi masalah tenggorokan kering.

Teh hangat

Minumlah teh hangat ketika tenggorokan terasa kering. Teh mengandung antioksidan yang bagus untuk melawan penyakit termasuk infeksi bakteri atau virus.

Madu

Madu merupakan bahan alami yang juga punya sifat antiradang dan antibakteri. Minumlah madu karena dapat menghidrasi tenggorakan kering.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x