Jangan Sampai Kekurangan Vitamin C, Ini 7 Tanda kamu Kekurangan Vitamin C

10 Juli 2021, 18:22 WIB
Ilustrasi lemon yang mengandung vitamin C /Pixabay/Myriams-Fotos

KABAR JOGLOSEMAR - Vitamin C merupakan salah satu vitamin yang sangat dibutuhkan tubuh, apalagi di masa pandemi ini. Vitamin C bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan banyak manfaat lainnya.

Bahkan setiap orang dianjurkan mengonsumsi makanan atau minuman bervitamin C setiap hari.

Baca Juga: 8 Amalan Utama Disepuluh Hari Pertama Bulan Dzulhijjah, Salah Satunya Berkurban

Meski begitu, banyak diantara yang masih kekurangan vitamin C, padahal vitamin C lebih dikenal dibanding vitamin lainnya.

Berikut 7 tanda kamu kekurangan vitamin C:

  1. Kulit Kasar dan Kering

Selain meningkatkan kekebalan tubuh, vitamin C juga berfungsi menjaga kulit dari paparan sinar matahari.

Untuk memproduksi kolagen dalam tubuh, vitamin C sangat dibutuhkan.

Oleh karena itu, kekurangan vitamin C dapat menurunkan kolagen dalam tubuh yang berpotensi menimbulkan berbagai masalah kulit seperti kulit kasar dan kering.

Baca Juga: 5 Adab Berdoa yang Diajarkan Rasulullah SAW, Ada yang Terlewat?

  1. Proses Penyembuhan Luka Lambat

Masih berhubungan dengan kulit, keurangan vitamin C sama dengan kekurangan kolagen, padahal kolagen berperan penting dalam penyembuhan luka.

Kekurangan kolagen dapat menbuat penyembuhan luka menjadi lebih lama.

Luka juga menjadi lebih mudah terkena infeksi apabila kekurangan vitamin C.

Bahkan luka yang sudah tertutup bisa terbuka kembali akibat kekurangan vitamin C.

  1. Mudah Lelah dan Mood Berubah-ubah

Sering merasa lelah adalah salah satu gejala kekurangan vitamin C.

Hal ini dikarenakan kurangnya vitamin C dapat mengganggu proses mengubah lemak menjadi energi dan tubuh hanya mampu menyerap sedikit zat besi.

Mood seseorang akan berubah-ubah jika kekurangan vitamin C yang bersifat antioksidan ini.

Baca Juga: 4 Kebiasaan Sehari-hari ini, Penyebab Berat Badan Naik

  1. Kulit Mudah Memar

Hal ini bisa terjadi akibat kulit yang kekurangan kolagen, apabila terluka pembuluh darah akan mudah pecah. Darah yang bocor itulah yang akan menyebabkan memar pada kulit.

  1. Nyeri di Sekitar Persendian

Vitamin C juga berperan dalam pemeliharaan sendi. Pada umumnya, sendi mengandung jaringan ikat yang kaya kolagen.

Jika asupan vitamin C tidak mencukupi, maka jumlah kolagen pada sendi pun berkurang. Hal inilah yang menyebabkan nyeri pada sendi.

Baca Juga: 5 Manfaat Minyak Zaitun,yang Biasa Dikonsumsi Rasulullah SAW

  1. Tulang Melemah

Selain baik untuk imun dan kulit, ternyata vitamin C juga baik untuk tulang.

Oleh karena itu, jika tubuh kekurangan vitamin C, maka tulang dalam tubuh pun akan melemah dan meningkatkan resiko osteoporosis.

  1. Kuku berbentuk menyerupai sendok

Kuku yang berbentuk menyerupai sendok, rapuh, tipis,  dan berbentuk cekung merupakan tanda tubuh kekurangan vitamin C.

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler