Jauhi Ghibah di Bulan Ramadhan, Ini Dalil dan 5 Cara Hindari Ghibah

15 April 2021, 04:00 WIB
Ilustrasi dosa ghibah /qantara.de

 

 

 

KABAR JOGLOSEMAR – Salah satu dosa yang sering tidak disadari adalah ghibah atau membicarakan keburukan orang lain tak terkecuali di bulan Ramadhan.

Menjalankan puasa di bulan suci Ramadhan bukan hanya menahan lapar dan haus tapi juga hawa nafsu.

Membicarakan orang lain, terutama keburukannya atau ghibah adalah salah satu bentuk dari hawa nafsu manusia.

Baca Juga: 5 Amalan Penghapus Dosa di Bulan Ramadhan Selain Sholat Wajib dan Puasa

Baca Juga: SM Entertainment Beri Pernyataan soal Staf yang Diduga Ambil Foto Winter aespa

Tetap berghibah pada saat menjalankan ibadah puasa akan mengurangi pahala dan membuat ibadah jadi tidak sempurna.

Aib orang lain yang dibicarakan itu seperti begitu nampak. Namun sesungguhnya, yang berhak menilai dosa adalah Allah SWT.

Selain itu, belum tentu sebagai manusia kita terbebas dari salah dan dosa. Manusia nampak baik karena Allah SWT menutup aib kita, seperti ada pada ayat berikut:

Baca Juga: Perbanyak Sholat Dhuha di Bulan Ramadhan, Ini Niat, Tata Cara, dan Doa Setelah Sholat Dhuha

Baca Juga: Perbanyak Sholat Dhuha di Bulan Ramadhan, Ini Niat, Tata Cara, dan Doa Setelah Sholat Dhuha

“Dan janganlah menggunjing satu sama lain. Adakah seorang diantara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang” (QS AlHujurat 12).

 

Dikuti oleh Kabar Joglosemar dari akun Twitter @Muslimahthread_ inilah cara untuk mengingatkan diri agar jauh dari ghibah.

5 cara yang bisa menjadi pengingat untuk menjauhi ghibah

1. Ghibah menimbulkan fitnah

Membicarakan orang lain baik itu salah ataupun benar tetap tidak memiliki kemanfaatan yang baik. Sebagaimana dalam hadis berikut:

Beliau (Rasullullah) ditanya, “Bagaimana jika yang disebutkan sesuai kenyataan?” Jawab Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Jika sesuai kenyataan berarti engkau telah mengghibahnya. Jika tidak sesuai, berarti engkau telah memfitnahnya.” (HR. Muslim no. 2589.

Baca Juga: 3 Hal yang Wajib Diperhatikan dalam Drakor Mouse di Episode Selanjutnya

Baca Juga: CL Bantah Kabar 2NE1 Rencanakan Comeback pada Mei 2021

2. Introspeksi Diri Sendiri

Manusia tidak luput dari salah dan khilaf. Lebih baik introspeksi pada diri sendiri untuk perbaikan diri.

Membicarakan kesalahan orang lain tidak ada manfaatnya. Fokuslah untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Seperti pada hadis berikut:

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tahukah engkau apa itu ghibah?” Mereka menjawab, “Allah dan Rasul-Nya yang lebih tahu.” Ia berkata, “Engkau menyebutkan kejelekan saudaramu yang ia tidak suka untuk didengarkan orang lain.”

Baca Juga: Tersandung Skandal, Ini Kondisi Kesehatan Kim Jung Hyun

Baca Juga: Staf yang Bekerja Selama 5 Tahun dengan Seo Ye Ji Beberkan Sikap Sang Aktris

 

3. Bisa Jadi Orang Lain Justru Lebih Baik

Gajah di pelupuk mata tak nampak, kuman di seberan lautan nampak. Pepatah lama tersebut masih relevan untuk kondisi saat ini.

Seringkali sibuk mencari kesalahan orang lain justru kesalahan diri sendiri jauh lebih besar.

4. Setiap Perbuatan dan Ucapan akan Dipertanggungjawabkan

Segala hal yang kita lakukan di dunia ini, baik perkataan maupun perbuatan akan mendapatkan balasan. 

Jika perbuatan dan perkataan baik maka akan mendatangkan pahala, sebaliknya akan mendatangkan dosa.

Hal itu ditegaskan melalui ayat berikut:

“Tiada suatu ucapan apapun yang diucapkan melainkan ada di dekatnya malaikat pengawas yang selalu hadir.” (Q.S Qaf: 18.

Baca Juga: Ali Mocthar Ngabalin: 2 Menteri Ini akan Dilantik

Baca Juga: Tata Cara Shalat Tarawih Muhammadiyah, 8 dan 3 Rakaat Witir, Dilengkapi Dengan Niat Shalat Tarawih

 

 

5. Amar Ma'ruf atau Ajak ke Arah Kebaikan

Ajaklah teman atau saudara yang masih suka berghibah untuk menjauhi hal tersebut.

Yang lebih penting juga, hindarilah orang atau lingkungan yang bisa membuat diri menjadi ikut ghibah.

Itulah 5 cara untuk menghindari ghibah yang harus dilakukan terutama di Bulan Ramadhan. Bijaksanalah dalam berkata dan memilih lingkungan pergaulan. ***

Editor: Sunti Melati

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler