Hari Ini Cair BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2 Tahap 3, Cek Rekening Sekarang

- 17 November 2020, 07:28 WIB
Ilustrasi BLT
Ilustrasi BLT /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

Sedangkan BLT BPJS Ketenagakerjaan atau subsidi upah tahap 2 telah tersalurkan kepada 685.427 pekerja atau 25,26 persen.

Laporan sementara dari Bank Penyalur per 15 November kemarin, realisasi BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 tahap 1 dan tahap 2 sudah mencapai 1,5 juta orang.

"Sisanya masih dalam proses penyaluran dan terus kami monitor perkembangan penyalurannya. Saya mohon agar para pekerja/buruh bersabar karena jumlah dana yang harus ditransfer Bank Penyalur ke masing-masing rekening penerima cukup besar, baik yang rekeningnya Bank Himbara maupun yang rekeningnya Bank Swasta”, kata Menteri Ida menambahkan.

Karena BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 tahap 3 sudah cair, pekerja bisa memastikan dapat atau tidak di laman resmi Kemnaker di kemnaker.go.id.

Baca Juga: Mengenal Sayuri, Pembawa Acara di Korea Selatan yang Melahirkan Meski Belum Menikah

Di laman resmi kemnaker itu, para pekerja bisa memastikan sendiri apakah mereka diusulkan sebagai penerima BLT subsidi gaji atau tidak.

Anda bisa login kemnaker.go.id untuk mengecek penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2. berikut ini caranya:
1. Buka website Kemnaker di link www.kemnaker.go.id
2. Klik masuk jika sudah punya akun. Jika belum, klik Daftar
3. Klik Daftar Sekarang yang terdapat pada bagian bawah kolom masuk
4. Isi data diri, masukkan NIK, Nama Orang Tua, Email, Nomor HP, Password
5. Klik Daftar Sekarang
6. Sistem akan mengirimkan kode OTP lewat SMS ke nomor HP yang sudah didaftarkan.
7. Lakukan aktivasi akun, masuk kembali ke website, dan klik Masuk pada bagian pojok kanan atas website
8. Lanjutkan pengisian formulir dengan lengkap
9. Setelah lengkap, akan muncul status pemberitahuan pada dashboard, apakah pendaftar masuk dalam daftar penerima bantuan BLT BPJS Ketenagakerjaan atau tidak dengan tulisan:

Kamu telah terdaftar di BPJS Naker untuk diusulkan sebagai penerima bantuan. Mohon cek kembali kelengkapan data kamu ke perusahaan tempat kamu bekerja.

Baca Juga: Lengkap! Ini Cara Vote MAMA 2020 Lewat mama.mwave.me/en/vote

Penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 tahap ini masih tetap dilakukan secara bertahap dan langsung diberikan ke rekening pekerja.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah