Alhamdulillah, Pekerja Ada yang Sudah Terima BSU Subsidi Gaji Rp1 Juta, Kini Giliran Anda Cek Caranya!

- 11 Agustus 2021, 23:57 WIB
Ilustrasi BSU Rp1 juta sudah cair ke rekening pekerja
Ilustrasi BSU Rp1 juta sudah cair ke rekening pekerja /Kabar Joglosemar/Galih Wijaya

KABAR JOGLOSEMAR - Alhamdulillah, sebagian pekerja mengaku ada yang sudah terima BSU Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan senilai Rp1 juta.

Pekerja tersebut mendapat SMS notifikasi bahwa ada pencairan Bantuan Subsidi Upah atau BSU dari Kemnaker.

Sebelumnya, informasi jadwal adalah pencairan BSU Kemnaker cair pada Kamis, 12 Agustus 2021 mendatang.

Baca Juga: Apa Ciri Tumbuhan Hidrofit dan Xerofit Beserta Contoh, Ada Teratai Hingga Kaktus Sebagai Contoh Kunci Jawaban

Pada Selasa, 10 Agustus 2021 malam Kemnaker menerima dana Rp8,8 triliun dari Perbendaharaan Negara. Kemnaker pun memulai penyaluran BSU kepada para pekerja.

Sebagian pekerja yang terdaftar menjadi penerima BSU 2021 di laman BPJS Ketenagakerjaan pun dilaporkan mendapat SMS notifikasi dengan bunyi sebagai berikut.

"Trx Rek.XXXXXX : Bantuan Subsidi Upah 2021 Batch 1 Rp. 1.000.000 10/08/21 19:53:38," demikian bunyi sms notifikasi tersebut.

Baca Juga: Istri Dokter Richard Lee Saat Suaminya Dijemput Paksa: 'Jangan Dipaksa, Alasannya Apa'

Dikutip Kabar Joglosemar dari Instagram @kemnaker, program BSU atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) Subsidi Gaji akhirnya mulai disalurkan Kemnaker pada Selasa, 10 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x