Ketahui 5 Persiapan yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum Berlibur saat Pandemi

8 Oktober 2021, 10:09 WIB
Kawasan Malioboro yang tak pernah sepi wisatawan saat musim liburan /dishub.jogjaprov

KABAR JOGLOSEMAR - Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan sudah tentu membuat banyak orang merasa bosan di rumah saja.

Menanggapi hal tersebut, kini sektor pariwisata di Indonesia perlahan-lahan bangkit kembali dengan membuka beberapa destinasi wisata untuk umum.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik dari Papeda, Makanan Khas Papua Tuan Rumah PON XX

Kabar inipun sontak ditanggapi dengan baik oleh masyarakat. Namun, perlu Anda ketahui bahwasanya liburan di kala pandemi tentu tidak sama saat liburan sebelum pandemi.

Pengunjung diharuskan untuk menaati berbagai peraturan mulai dari protokol kesehatan hingga mencari tahu lebih dalam terkait wisata yang sedang dibuka.

Lalu, apa saja persiapan yang harus dilakukan pengunjung sebelum pergi berlibur? Berikut ulasan lengkapnya.

5 Persiapan yang Dilakukan Sebelum Berlibur

1. Tentukan destinasi wisata yang aman

Langkah pertama tentunya dengan memastikan terlebih dahulu destinasi wisata yang ingin anda kunjungi.

Carilah referensi situs-situs perjalanan atau media sosial titik. Lalu, pilih destinasi yang berada di wilayah zona hijau untuk menurunkan resiko penularan Covid-19.

Hal penting lainnya, pilih juga destinasi wisata yang telah memiliki sertifikasi Cleanliness, Healthy, Safety, dan Environmental Sustainability (CHSE) yang dikeluarkan oleh Kemenparekraf.

Sertifikat ini sebagai bukti bahwa pelayanan dan produk yang ditawarkan destinasi tersebut aman dan telah memenuhi standar protokol kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan.

Baca Juga: Ini 6 Tempat Wisata Baru di Magelang yang Viral dan Instagramable, Ada Tol Kahyangan

2. Cari tahu aturan dan protokol kesehatan yang diberlakukan

Setelah memastikan destinasi wisata yang dikunjungi, langkah berikutnya mempelajari aturan dan kebijakan diterapkan oleh pengelola wisata.

Dalam hal ini, anda perlu memperhatikan beberapa hal mulai dari protokol kesehatan diterapkan, syarat yang harus dipenuhi sebagai calon wisatawan, cara membeli tiket, jam operasional, kapasitas pengunjung, hingga hal-hal apa saja yang boleh dan tidak boleh untuk dilakukan.

3. Pesan tiket dan penginapan

Selanjutnya, pesanlah tiket dan penginapan via online. Langkah ini untuk meminimalisir kontak secara langsung dengan petugas ataupun wisatawan lainnya demi mengurangi penyebaran Covid-19.

Oleh karena itu, penting adanya semua tiket destinasi wisata, transportasi, hingga penginapan telah dipesan jauh-jauh hari sebelum berangkat liburan.

Baca Juga: Link Nonton Hometown Cha Cha Cha Episode 13 Sub Indo, Hong Doo Shik Belum Mau Jujur Pada Yoon Hye Jin

4. Jangan lupa membawa perlengkapan kesehatan pribadi

Langkah satu ini cukup krusial karena seringkali kita melupakan betapa pentingnya untuk menyiapkan segala peralatan kebersihan dan kesehatan secara mandiri.

Di masa pandemi ini menyiapkan banyak masker, tisu basah dan kering, sabun cair, hand sanitizer, vitamin, hingga obat-obatan pribadi perlu untuk dilakukan demi membentengi diri dari penularan Covid yang tidak terduga.

Peralatan pribadi semacam peralatan makan handuk dan perlengkapan ibadah juga perlu disiapkan secara mandiri.

5. Selalu cek kondisi tubuh

Terakhir, selalu mengecek kondisi tubuh sebelum pergi berlibur penting untuk dilakukan supaya liburan semakin menyenangkan aman.

Maka dari itu, anda dapat melakukan self assessment atau deteksi dini Covid-19 secara mandiri dengan menggunakan aplikasi kesehatan yang menyediakan fitur khusus untuk cek resiko Covid-19.

Baca Juga: Link Nonton Hometown Cha Cha Cha Episode 13 Sub Indo, Hong Doo Shik Belum Mau Jujur Pada Yoon Hye Jin

Jika ada kemungkinan anda dalam kondisi kurang sehat, ada baiknya untuk menunda rencana liburan terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan rentannya terpapar virus serta penyakit akibat kondisi tubuh yang kurang fit.

Itulah beberapa hal yang perlu anda siapkan sebelum pergi berlibur saat pandemi ini. Protokol kesehatan penting untuk dilakukan demi kenyamanan anda dan orang di sekitar anda dari ancaman penularan Covid-19. ***(Alifa Lathifatul Fatinah)

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler