Kenapa Centro di Ambarrukmo Plaza Ditutup? Ini Jawabannya

- 18 Maret 2021, 13:13 WIB
Centro Ambarukmo Plaza tutup permanen//
Centro Ambarukmo Plaza tutup permanen// /tangkapan layar youtube.com/ Vlog Video Nico

KABAR JOGLOSEMAR - Gerai Centro di Ambarrukmo Plaza Jogja resmi ditutup. Centro yang berada di lantai 1 Amplaz ini merupakan salah satu tempat untuk belanja aneka pakaian, tas hingga aksesori.

Menurut informasi yang beredar di media sosial, Centro Amplaz harus tutup karena gulung tikar. Gerai Centro di Amplaz Jogja sudah ditutup rapat.

Sepertinya orang-orang sudah paham kenapa Centro pamit dan tidak ada aktivitas jual beli lagi. Salah satunya adalah masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Chelsea jadi Trending di Twitter, Apakah Kehebatan Tim Inggris Ini?

Centro Amplaz ini sudah buka selama 15 tahun dan menjadi salah satu lokasi belanja terutama penggemar fashion. Para staf hingga karyawan Centron pun membuat video pamit yang diunggah di media sosial.

Video pamitan para karyawan tersebut beredar di sejumlah akun media sosial seperti Twitter dan Instagram. Salah satunya adalah akun twitter @JogjaUpdate yang mengunggah video tersebut pada 17 Maret 2021 kemarin.

"Kami seluruh karyawan Centro Plaza Ambarrukmo mengucapkan terima kasih pada seluruh masyarakat Jogja yang sudah menemani kami selama 15 tahun ini. Tidak lupa saya ucapkan terima kasih ke seluruh jajaran manajemen Plaza Ambarrukmo dan lain sebagainya. Lima belas tahun kami berdiri di Jogja," kata seorang karyawan dengan suara bergetar.

Baca Juga: Mengapa Tim Bulutangkis Indonesia Didiskualifikasi dari All England? Ini Alasannya

Warganet pun sedih karena salah satu gerai Centro di Amplaz sudah tutup.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x