Netizen Ramai-ramai Kecam Jagal Kucing di Medan, Ternyata Ini Alasannya

31 Januari 2021, 12:47 WIB
Ilustrasi jagal kucing di Medan /Kabar Joglosemar/Philipus Jehamun

KABAR JOGLOSEMAR - Dalam beberapa hari terakhir ramai diberitakan adanya rumah jagal kucing di Medan, Sumatera Utara.

Kasus ini berawal dari seorang pemilik kecing kehilangan kucing kesayangan peliharaannya dan ternyata ditemukan di rumah jagal kucing dalam keadaan sudah disembelih.

Para netizen pun ramai-ramai bersuara dan umumnya mengecam tukang jagal kucing di Medan, Sumatera Utara dengan berbagai alasan.

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 5 Hal yang Tidak Disadari Dapat Menyebabkan Kanker

Baca Juga: Ini Sejumlah Kelucuan dan Naluri Kucing yang Membuat Makin Banyak Orang Menyukai

Seorang netizen di akun twitter @Satriodwi dengan keras menulis: "Tangkap pelaku, jangan kasih ampun, jangan sampai ada pejagal-pejagal kucing lain, sangat kejam."

Sementara netizen lainnya di akun twitter @Dianlarasati menulis: "Hukum pelaku seberat-beratnya, aparat harus tegas, tega dan sangat sadis sekali bunuh dan makan daging kucing."

Dan banyak lagi netizen lain bersuara di jagat media sosial yang hampir semuanya bernada mengecam jagal kucing di Medan, Sumatera Utara itu.

Baca Juga: Jalani Operasi Bahu, Begini Kondisi Terkini Suga BTS

Baca Juga: Bikin Si Dia Meleleh, Ini 15 Ucapan Selamat Hari Valentine yang Romantis dalam Bahasa Inggris dan Artinya

Mengapa para netizen begitu ramai dan keras mengecam jagal kucing di Medan, Sumatera itu? Ternyata alasannya karena mereka sangat mencintai dan menyayangi kucing.

Kucing merupakan jenis binatang karnivora yang lucu dan menggemaskan. Dengan kelucuan itu, kucing mampu menghibur siapa pun yang kesepian.

Selain itu, dengan sifat kelucuan dan manja membuat kucing sangat menggemaskan bagi yang melihat apalagi yang memeliharanya.

Dan lebih dari itu, ternyata secara moral dan agam kalau membunuh kucing apalagi bila untuk dimakan termasuk kategori perbuatan yang sangat keliru.

Baca Juga: Kapan BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Cair? Simak Infonya di Sini

Baca Juga: Ikatan Cinta 31 Januari 2021: Sudah Cinta Tapi Diceraikan, Aldebaran dan Andin Sepakat Pisah?

Seperti dalam agama Islam, hewan kucing sebagai salah satu binatang yang sangat dimuliakan.

Apalagi, semasa hidupnya Rasulullah juga memelihara kucing yang diberi nama Mueezza. Dan hewaan kucing sebagai binatang kesayangan Nabi Muhammad.

Dan sedikitnya ada 6 keutamaan memelihara kucing yang dikutip Kabar Joglosemar dari laman Umma yakni sebagai terapi mental. Dengan memilihara kucing, orang yang berada di rumah sendirian bisa terhibur dan tidak kesepian dengan memelihara kucing.

Baca Juga: Sinopsis Drama Mr Queen Eps 15: Ratu Kim So Yong Atur Strategi Melawan Musuh

Selain itu, orang yang memelihara kucing mendapat rahmat Alah SWT karena dengan menyayangi kucing maupun binatang apapun, akan mendapat rahmat Allah yang berlimpah.

Kemudian, memelihara kucing juga menjadi sarana untuk sedekah. Sebab, dengan memberi makan dan minum untuk kucing sama nilainya dengan memberi sedekah.

Selain itu, memelihara kucing bisa memancing simpati. Dan dengan memelihara kucing juga dosa kita diampuni. Karena memelihara kucing atau hewan lainnya sangat dihargai dalam Islam.

Baca Juga: Viral Rumah Jagal Kucing di Medan, Daging Dijual Rp70 Ribu Sekilo

Baca Juga: Teaser Drama Dear M: Cinta Jaehyun NCT Bertepuk Sebelah Tangan

Memelihara kucing juga dapat menambah timbangan kebaikan pada hari kiamat. Karena dengan berbuat baik kepada kucing seperti memberi makan dan minum atau membuang kotorannya bisa menambah timbangan kebaikan kita kelak saat hari kiamat tiba.***

Editor: Sunti Melati

Sumber: Kabar Joglosemar dan Berbagai Sumber umma.id

Tags

Terkini

Terpopuler