PSIM Yogyakarta Bakal Mulai Latihan Lagi Jelang Laga Lanjutan Kompetisi Liga 2 pada 14 Januari 2023

- 3 Januari 2023, 16:40 WIB
Para pemain PSIM Yogyakarta akan mulai latihan lagi, Liga 2 bakal dilanjutkan tanggal 14 Januari 2023
Para pemain PSIM Yogyakarta akan mulai latihan lagi, Liga 2 bakal dilanjutkan tanggal 14 Januari 2023 ///Dok. PSIM Jogja

KABAR JOGLOSEMAR - PSIM Yogyakarta diketahui bakal kembali memulai proses latihan rutin pada awal bulan Januari 2023 ini.

Sebelumnya, pihak manajemen telah memutuskan untuk meliburkan para pemain Laskar Mataram dari segala aktivitas latihan hingga tanggal 2 Januari.

Hal itu merupakan buntut dari tidak adanya informasi lanjutan mengenai kapan bergulirnya kompetisi Liga 2.

Baca Juga: iPhone 15 Pro akan Bawa Segudang Fitur Eksklusif: RAM Jumbo, Material Titanium dan Masih Banyak Lagi

Baru-baru ini, diketahui bahwa PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) akan melanjutkan kasta kedua kompetisi sepak bola tanah air itu mulai tanggal 14 Januari 2023.

Rencana Liga 2 Dilanjutkan 14 Januari 2023

CEO PSIM Yogyakarta, Bima Sinung Widagdo
CEO PSIM Yogyakarta, Bima Sinung Widagdo //Instagram//@bimasinung

Keputusan tersebut terungkap dalam sebuah acara Owner’s Club Meeting Liga 2 yang dilangsungkan di The Sultan Hotel, Jakarta. 

Baca Juga: Penjualan Tidak Sesuai Harapan, Apple Enggan Rilis iPhone Murah Tahun Ini, Begini Nasib iPhone SE 4

CEO PSIM Yogyakarta, Bima Sinung Widagdo kemudian memberikan apresiasi atas adanya rencana jadwal Liga 2 tersebut.

“Kami mengapresiasi PT LIB yang telah mengeluarkan timeline berlangsungnya kembali Liga 2 dan format kompetisi nya," kata Bima, dilansir KabarJoglosemar.com dari PSIM Jogja pada Selasa, 3 Januari 2023.

Bima mengaku bahwa ditundanya kompetisi Liga 2 usai tragedi Kanjuruhan membuat banyak pihak, terutama klub-klub Liga 2 merasa kesulitan.

Baca Juga: Bocoran iPhone SE 4: Smartphone Murah yang Diprediksi Bawa Berbagai Keunggulan

"Di tengah situasi yang tidak mudah baik bagi operator dan klub-klub Liga 2,” katanya.

Belum Ada Format Liga 2

Para pemain PSIM Yogyakarta sedang menjalani latihan rutin bersama Erwan Hendarwanto
Para pemain PSIM Yogyakarta sedang menjalani latihan rutin bersama Erwan Hendarwanto //YouTube// PSIM Jogja

Meskipun begitu, belum ada informasi resmi dari PT LIB terkait Liga 2 dilanjutkan 14 Januari 2023.

Baca Juga: Cari Link Download Film ‘Avatar 2: The Way of Water’ Full Movie Sub Indo? Dapatkan Link Resminya di Sini

Format dari kompetisi tersebut juga saat ini masih didiskusikan oleh pihak penyelenggara dan klub-klub peserta Liga 2.

“Sampai saat ini masih menjadi diskusi antara PT LIB dan klub mengenai format terbaik yang akan digunakan," kata Bima.

Adapun beberapa klub telah memberikan usulan bahwa kompetisi akan dilanjutkan dengan format gelembung atau Bubble.

Sementara itu, PT LIB mengusulkan pertandingkan dijalankan dengan sistem Home and Away.***

 

 

 

Editor: Ayusandra A S A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x