Pemain PSIM Yogyakarta Ghulam Fatkur Jagokan Portugal Juara Piala Dunia 2022 Qatar, Ternyata Ini Alasannya!

22 November 2022, 15:30 WIB
PSIM Yogyakarta atau Laskar Mataram ///YouTube// PSIM Jogja

KABAR JOGLOSEMAR - Perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar saat ini telah berlangsung. Adapun gelaran akbar sepak bola dunia itu mencuri perhatian banyak orang, termasuk pemain PSIM Yogyakarta Ghulam Fatkur Rahman.

Pemain muda PSIM Yogyakarta ini rupanya menjagokan Portugal sebagai juara Piala Dunia tahun ini.

“Kalau untuk jagoan di Piala Dunia tentu Portugal,” katanya, dikutip KabarJoglosemar.com dari laman resmi PSIM Jogja pada Selasa, 22 November 2022.

Baca Juga: Main Poki Games Seru Tanpa Aplikasi, Langsung Klik Link poki.co.id dan Pilih Game Gratis

Ia kemudian menyebutkan beberapa alasan dirinya menjagokan Timnas Portugal untuk menjuarai turnamen tersebut.

Ghulam mengaku bahwa sosok Cristiano Ronaldo menjadi hal yang membuatnya mendukung tim tersebut.

Dia juga berharap agar Ronaldo mampu membuktikan kepada publik bahwa ia masih layak berada di Piala Dunia.

Baca Juga: Rumor iPhone SE 4 Terbaru Ungkap Adanya Kemungkinan Apple Hadirkan Panel OLED, Harga Lebih Murah?

“Yang pertama karena idola saya, Ronaldo bermain disana. Yang kedua karena kedalaman skuad Portugal juga bagus." katanya.

"Ya semoga portugal bisa juara lah di Piala Dunia tahun ini, biar Ronaldo bisa membungkam orang-orang yang mengkritik dia,” lanjutnya.

Pemain asal Malang ini juga menyebut bahwa Timnas Portugal tidak boleh merehkan lawan-lawannya.

Baca Juga: iPhone SE 4 Bakal Jadi Smartphone Apple Terbaru yang Hadir dengan Harga Murah?

“Wah semua negara-negara kuda hitam tentu sangat berat dan berbahaya, jadi gak boleh dianggap remeh,” ucapnya.

Pemain kelahiran 11 April 1999 ini lantas mengaku bahwa dirinya selalu menyempatkan diri menonton TV untuk menyaksikan tim jagoannya bertanding.

Para pemain PSIM Yogyakarta yang sedang menjalani program latihan rutin. //YouTube// PSIM Jogja

Kendati demikian, status Ghulam sebagai pemain sepak bola profesional membuatnya tidak dapat menonton tim kesayangan dia apabila laga dimulai malam hari.

Baca Juga: Apakah Hari Guru Nasional Libur? Simak Informasi dan Link Twibbon Hari Guru Nasional di Sini

“Kalau nonton itu pasti, apalagi kalau negara-negara bagus yang main, tapi tentunya di jam-jam yang kita bisa nonton.

"Kalau pertandingan yang digelar malam atau tengah malam ya kita tinggal liat highlight keesokan harinya. Soalnya kita bukan hanya penonton tapi juga pemain bola yang harus mengikuti latihan,” pungkasnya.***

 

 

 

Editor: Ayusandra A S A

Tags

Terkini

Terpopuler