Sempat Tertunda, PON XX dan Peparnas XVI Papua Digelar Oktober 2021

15 Maret 2021, 22:08 WIB

KABAR JOGLOSEMAR - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI Papua yang sempat tertunda, akan digelar selam 2 minggu, mulai 2 Oktober sampai dengan 15 Oktober 2021.

Event yang seharusnya digelar pada tahun 2020 tersebut ditunda karena adanya Pandemi Covid-19. Dan kepastian PON XX dan Peparnas XVI Papua digelar Oktober 2021 disampaikan Presiden Joko Widodo pada rapat terbatas (ratas) di Jakarta hari Senin 15 Maret 2021.

Zaiunudin Amali, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), yang dilansir Kabar Joglosemar dari laman kominfo.go.id, usai rapat mengatakan bahwa sesuai arahan Presiden Joko Widodo pelaksanaan PON XX dan Peparnas XVI tak akan ditunda lagi dan akan digelar pada bulan Oktober 2021.

Baca Juga: Tepis Isu Jabatan Presiden 3 Periode, Presiden Jokowi Beri Tanggapan Serius

"Tak ada penundaan PON karena sudah sempat ditunda pada tahun 2020,” ujar Zainudin Amali.

Dikatakan, pada rapat terbatas yang dipimpin langsung Presiden RI Joko Widodo itu, Lukas Enembe selaku Gubernur Papua mengaku persiapan sudah dilakukan untuk menggelar kedua event olahraga tingkat nasional tersebut.

Menurut Gubernur Papua, secara prinsip semua sudah siap. Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi menginstruksikan supaya segera melakukan vaksinasi Covid-19 bagi semua kontingen yang akan ikut dalam kedua even tersebut. Demikian pula bagi masyarakat setempat.

"Presiden meminta semua kontingen segera divaksin baik atlet, pelatih, ofisial, tenaga pendukung maupun masyarakat di sekitar venue harus divaksin. Hal ini guna memastikan bahwa pada bulan Oktober 2021 mereka semua sudah tervaksin," kata Menpora Zainudin.

Menpora Zainudin mengaku Kemenpora sedang melakukan vaksinasi para atlet, pelatih dan tenaga pendamping.

Vaksinasi sudah dilakukan sejak 26 Februari 2021 dan sampai saat ini masih terus berlangsung.

Dikatakan, bila dilihat dari perjalanan pelaksanaan vaksinasi, ia optimistis pada saatnya nanti semua sudah divaksin.

Baca Juga: Kenang Nasihat Anton Medan, Ahok Berduka Cita

Selain itu juga sedang dikaji apakah pelaksanaan PON XX dan Peparnas XVI Papua digelar tanpa penonton atau dihadiri penonton dalam jumlah tertentu.

“Kami belajar dari Olimpiade Tokyo yang akan dilaksanakan dalam beberapa bulan ke depan. Kami akan melihat persiapannya seperti apa, protokol kesehatan akan menjadi penting dan harus dilakukan secara ketat dan disiplin,” kata Menpora Zainudin.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler