Hasto Wardoyo Mantan Bupati Kulon Progo Akui Siap Gantikan Ganjar Pranowo Jadi Pj Gubernur Jateng

- 10 Agustus 2023, 09:41 WIB
Hasto Wardoyo, mantan Bupati Kulon Progo yang diusulkan jadi pengganti Ganjar Pranowo
Hasto Wardoyo, mantan Bupati Kulon Progo yang diusulkan jadi pengganti Ganjar Pranowo /BKKBN

KABAR JOGLOSEMAR - Mantan Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo mengakui kesiapannya apabila ditunjuk sebagai Pj Gubernur Jawa Tengah menggantikan Ganjar Pranowo.

Diusulkan menjadi Pj Gubernur Jateng menggantikan Ganjar Pranowo, mantan Bupati Kulon Progo Hasto Wardoyo mengaku siap.

Saat ini, Hasto Wardoyo merupakan Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

Baca Juga: Bupati Magelang Minta Aparatur Pemerintah Desa Tingkatkan Kinerjanya

Ia juga merupakan seorang dokter kandungan. Hasto Wardoyo sempat menjadi Bupati Kulon Progo selama dua periode yakni periode 2011-2016 dan 2016-2019.

Di periode keduanya, seharusnya masa jabatannya sampai tahun 2022, akan tetapi tidak selesai karena ditunjuk menjadi Kepala BKKBN.

Baru-baru ini DPRD Jateng mengusulkan tiga nama yang akan menjadi kandidat sebagai Pj Gubernur Jateng menggantikan Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Jadwal Nonton Bioskop di Magelang 9 Agustus 2023: Ada 3 Film Baru Tayang Hari Ini

Ganjar Pranowo yang akan maju sebagai calon presiden atau capres di Pemilu 2024 ini akan habis masa jabatannya pada 5 September 2023 mendatang.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x