Variasi Resep Sate Kambing Sambal Taichan Praktis Ala Chef Devina Hermawan, Cuma 5 Bahan!

- 11 Juli 2022, 20:31 WIB
Resep Sate Kambing Empuk dan Tidak Bau Prengus. Tambahkan Satu Bahan Ini!
Resep Sate Kambing Empuk dan Tidak Bau Prengus. Tambahkan Satu Bahan Ini! /Tangkapan layar video YouTube Yongki Gunawan/

KABAR JOGLOSEMAR- Umumnya pada saat Hari Raya Idul Adha orang Indonesia dari berbagai kalangan akan mengolah daging kurban dengan membuat menu sate atau biasanya disebut dengan acara bakar-bakar.

Namun biasa daging kurban yang diolah hanya dengan dibakar menyisakan bau kambing yang khas atau bau prengus.

Baca Juga: Siap-Siap! Syarat Naik Kereta Api Jarak Jauh Wajib Booster, Berlaku Mulai 17 Juli 2022

Pengolahan daging kambing yang tidak benar akan membuat hidangan memiliki bau yang bisa menghilangkan selera makan.

Oleh karena itu, pengolahan daging kambing bisa dibuat dengan variasi yang berbeda. Dalam artikel ini, Kabar Joglosemar akan mencoba berbagi resep sate kambing yang bervariasi yang cukup dengan 5 bahan saja.

Meskipun membuat sate kambing hanya dengan 5 bahan, masakan ini akan terasa enak, segar dan tentunya nagih banget. Mungkin beberapa orang sudah tidak asing dengan makanan yang Namanya sate taichan.

Sate taichan merupakan olahan dari daging ayam dengan sambal yang terbuat dari bawang putih dan cabai rawit yang disiram dengan minyak panas. Kali ini, resep sate taichan diganti dengan olahan daging kurban, yaitu daging kambing.

Baca Juga: UPDATE Minecraft PE 1.19.2 GRATIS di HP Android, Pakai Link Download Ini yang Legal dari Mojang Studios

Berikut bahan dan cara membuat sate kambing sambal taichan ala Chef Devina Hermawan:

Bahan:

500 gr daging kambing (untuk 2-3 porsi), potong memanjang

1-2 sdm bubuk kari

10 siung bawang putih

45 buah cabai rawit merah

1 buah jeruk nipis

2 sdt kaldu ayam bubuk

¼ sdt gula

3 sdm air

Sejumput garam untuk daging

⅛ sdt garam untuk sambal

Minyak

Cara pembuatan:

1. Potong daging kambing secara tipis dan memanjang agar bumbu lebih mudah meresap.

2. Haluskan bawang putih dengan kaldu ayam bubuk, lalu tambahkan cabai rawit, haluskan tapi pisahkan sedikit bawang putih dan sedikit sambal.

3. Masukkan bawang putih dan sambal ke dalam daging yang telah dipotong, aduk hingga rata

4. Masukkan bubuk kari, garam, sisa kaldu ayam bubuk dan ½ buah jeruk nipis, aduk hingga rata diamkan selama 10 menit karena daging dipotong kecil-kecil.

5. Setelah 10 menit, masukkan sedikit minyak ke dalam daging, lalu tusuk daging dengan tusuk sate

6. Siapkan Teflon dan panaskan sedikit minyak di api sedang, masukkan daging masak hingga setengah matang, lalu balikan sate, besarkan api, masak kembali hingga matang

7. Untuk variasi sate kambing goreng, panaskan minyak, lalu goreng daging hingga matang, tiriskan

Baca Juga: Download GTA San Andreas Original Bukan Mod Combo di HP Android, Langsung Klik Link di Sini

Cara membuat sambal taichan

1. tambahkan gula dan garam ke dalam cabai yang sudah dihaluskan, lalu aduk

2. Panaskan sedikit minyak, lalu siram minyak ke dalam sambal

3. Tambahkan jeruk nipis dan air, aduk merata

4. Sate kambing siap disajikan

Demikian cara membuat sate kambing yang bervariasi dengan sambal taichan, dijamin enak, tidak prengus, dan segar. Selamat mencoba!***

Editor: Michael L W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah