Presiden Joko Widodo dan Rombongan Berangkat Menuju Ukraina dengan Kereta Mewah Selama 12 Jam

- 29 Juni 2022, 14:36 WIB
Presiden Jokowi tiba di Kyiv, Ukraina siang ini.
Presiden Jokowi tiba di Kyiv, Ukraina siang ini. /BPMI

KABAR JOGLOSEMAR – Kunjungan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo masih berlanjut. Setelah dari Jerman, Presiden Jokowi berangkat menuju ke Ukraina.

Perjalanan Presiden Jokowi dan rombongan menuju Ukraina dikabarkan menggunakan kereta.

Kabar tersebut disampaikan melalui unggahan Instagram akun resmi @jokowi.

Dari peron 4 Stasiun Przemyśl Główny di kota Przemysl, Polandia, pukul sembilan malam, saya dan rombongan terbatas berkereta menuju Kyiv, Ukraina.
Kami memulai misi perdamaian ini dengan niat baik. Semoga dimudahkan.”

Presiden Jokowi dan rombongan berangkat menuju Kyiv, Ukraina dengan menggunakan kereta dari peron 4 Stasiun Przemyśl Główny di kota Przemyśl, Polandia.

Baca Juga: MyPertamina Jadi Syarat Beli BBM Pertalite dan Solar, Ini Cara Daftar dan Buat Akun Berlaku 1 Juli 2022

Rombongan presiden tersebut berangkat pada Selasa, 28 Juni 2022, pada pukul 21.00 waktu setempat.

Perjalanan dari Przemysl, Polandia menuju Kyiv, Ukraina dengan menggunakan kereta diperkirakan membutuhkan waktu tempuh sekitar 12 jam.

Pemerintah Ukraina mempersiapkan Kereta Luar Biasa untuk Presiden Jokowi beserta rombongan.

Baca Juga: Download GTA San Andreas 2.00 Free for Android? Gunakan Link Resmi dan Aman dari Rockstar Ini

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x