Tinjau Pasar Hewan Ambarketawang, Wabup Sleman: Setiap Hewan yang Masuk Diperiksa

- 22 Mei 2022, 13:38 WIB
Ilustrasi Penyakit Mulut dan Kuku
Ilustrasi Penyakit Mulut dan Kuku /Pixabay/Alexas_Fotos

KABAR JOGLOSEMAR - Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa mengunjungi Pasar Hewan Ambarketawang, Gamping, Yogyakarta.

Pihaknya melihat langsung kondisi hewan ternak sapi di pasar tersebut. Hal ini sebagai tanggapan terhadap keresahan masyarakat terkait Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak, terutama sapi.

Sebagaimana diketahui penularan virus penyebab PMK pun membuat resah masyarakat.

Baca Juga: Penjabat Walikota dan Bupati Kulon Progo yang Dilantik Sri Sultan HB X Bertugas Sampai 2024

Pihaknya pun mengungkapkan sudah ada regulasi hingga pemeriksaan terhadap hewan ternak.

“Terdapat regulasi yang diterapkan dalam menerima hewan ternak. Setiap hewan yang masuk akan diperiksa kondisi kesehatannya terlebih dahulu,” ungkap Danang Maharsa pada Sabtu, 21 Mei 2022 dikutip Kabar Joglosemar dari Antara.

Menurutnya, kondisi hewan ternak saat dalam keadaan sehat. Ia mengungkapkan bahwa kondisi hewan di Pasar Hewan Ambarketawang masih dalam keadaan aman.

Dia melanjutkan jika kondisi hewan sehat maka bisa masuk. Namun, jika terindikasi terpapar virus PMK akan dikembalikan ke daerah asalnya.

Baca Juga: Bisa Main GTA V Gratis di HP Android, Ini 3 Link Download Legal

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x