Jan Ethes Juara Taekwondo, Jokowi Langsung Telepon Cucunya

- 15 November 2021, 17:11 WIB
Presiden Jokowi bersama sang cucu Jan Ethes Srinarendra./
Presiden Jokowi bersama sang cucu Jan Ethes Srinarendra./ /Tangkapan layar IG @Jokowi./Yenny Hardiyanti

KABAR JOGLOSEMAR - Anak pertama Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, Jan Ethes berhasil menjuarai turnamen Taekwondo kelas Kyorugi pemula di Sanggar Kartika Buana (SKB) Solo pada Minggu, 14 November 2021 kemarin.

Kabar tersebut rupanya langsung sampai ditelinga kakeknya, Presiden Jokowi. 

Hal ini diketahui lewat pernyataan Gibran. Dia menuturkan bahwa Jokowi menelepon cucunya, Jan Ethes untuk memberi ucapan selamat.

Baca Juga: Jan Ethes Tanding Taekwondo hingga Jadi Juara Satu, Ekspresi Gibran Bikin Netizen Salah Fokus 

"Ditelepon simbahe (kakeknya) kemarin," Ucap Gibran di Balai Kota Solo pada Senin, 15 November 2021.

Dalam pertandingan tersebut Jan Ethes diketahui menjadi juara satu dengan perolehan skor 25-10.

Menurut Gibrn, Jan Ethes rupanya baru satu bulan mengikuti les Takwondo di Sanggar tersebut.

Baca Juga: Gibran Soroti Ledekan Kaesang Tentang Gaji Wali Kota Solo

"Baru sebulanan, itu lihat tempat lesnya itu banyak anak-anak kecil," lanjut Gibran.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x