9 Orang WNA Asal India Positif Covid-19, Kemenkes Usulkan Larangan WNA India Masuk Indonesia

- 23 April 2021, 13:49 WIB
Ilustrasi suasana saat pandemi corona di India
Ilustrasi suasana saat pandemi corona di India /PTI via Outlook India

Saat ini pemerintah sedang membahas rencana untuk pelarangan sementara untuk WNA asal India masuk ke Indonesia.

Di Singapura tadi malam per jam 23.00  sudah melarang WN India masuk ke Singapura, secepatnya Indonesia akan ikut menerapkan aturan itu, karena memang virus yang ada di India ini sangat cepat menular dan sangat berbahaya.

Kemenkes sudah mengusulkan adanya pelarangan sementara WNA asal India masuk ke Indonesia di tengah terjadinya lonjakan kasus Covid-19.

Baca Juga: Beri Kesempatan Antoine Griezmann Cetak Gol, Lionel Messi Dipuji

"Kemenkes sudah mengusulkan untuk stop sementara (WNA India) masuk ke Indonesia dan kami usulkan juga untuk WNI yang berkunjung ke India atau WNA yang pernah berkunjung ke India misalnya transit, kita lakukan karantina 14 hari, lebih ketat lagi," pungkasnya.***

 

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x