Bansos Tunai Rp300 Ribu Cair Februari, PT Pos Indonesia Tambah Jam Layanan

- 25 Februari 2021, 20:13 WIB
Ilustrasi bansos Kemensos.
Ilustrasi bansos Kemensos. /Kabar Joglosemar.com/Aloysia Nindya Paramita

KABAR JOGLOSEMAR - PT Pos Indonesia sampai menambah jam layanan pencairan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial.

Tiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima bansos tunai Rp300 ribu per bulan.

Penyaluran BST Rp300 ribu ini memang disalurkan melalui kantor pos. Pada bulan Januari lalu sudah dicairkan dan berlanjut di bulan berikutnya, yakni Februari.

Baca Juga: Tips Sehat Bugar Walau Olahraga dari Rumah

“PT Pos Indonesia optimistis penyaluran BST tahap lanjutan ini dapat berjalan dengan baik dan tuntas sesuai target yang telah ditetapkan pemerintah, dengan terus mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki, memperbanyak titik layanan, memperpanjang jam layanan, serta memperluas kerjasama  komunitas di daerah,” terang Dirut PT Pos Indonesia (Persero) Faizal Rochmad Djoemadi dalam keterangan tertulis pada Senin, 22 Februari 2021 seperti dikutip Kabar Joglosemar dari Antara.

Adapun BST Rp300 ribu ini disalurkan setiap bulan selama empat bulan, yakni Januari, Februari, Maret, dan April.

BST Rp300 ribu yang diluncurkan sejak 4 Januari 2021 ini ditargetkan untuk 10 juta KPM di seluruh Indonesia.

BST Tahap pertama tahun 2021 telah disalurkan kepada 95 persen penerima BST di 33 provinsi.

“Alhamdulillah dengan jumlah yang masif tersebut kita menyalurkan bantuan sosial tunai tahap 1 tahun 2021, tercapai 95 persen dengan total nilai Rp2,7 triliun,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x