Wagub DIY Jalani Screening Sebelum Divaksin Corona

- 13 Januari 2021, 23:06 WIB
Momen saat Raffi Ahmad disuntik vaksin virus corona
Momen saat Raffi Ahmad disuntik vaksin virus corona /YouTube/sekretariat presiden
 

KABAR JOGLOSEMAR - Pada Kamis, 14 Januari 2021, vaksinasi virus corona akan dilakukan secara serentak di seluruh daerah di Indonesia, termasuk di DIY.

Untuk DIY, yang pertama akan menerima suntikan vaksin adalah Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X bersama permaisuri GKRBray Paku Alam dan Sekretaris Daerah DIY Kadarmanta Baskara Aji.

Baca Juga: Mahfud MD Beberkan Alasan Izinkan Ribuan Massa Jemput Rizieq Shihab di Bandara

Baca Juga: Winner Gaon Chart Music Awards 2021: Ada BTS, EXO, BLACKPINK, hingga Stray Kids

Sebelum menerima suntikan vaksin padaKamis, 14 Januari 2021, mereka melakukan screening di Gedhong Pare Anom, Pura Pakualaman Yogyakarta, Rabu (13/1/2021). Proses screening dilakukan guna memastikan bahwa kondisi penerima vaksin sehat dan prima.

Menurut Pembajun Setyaning Astutie, Kepala Dinas Kesehatan DIY, seperti dikutip Kabar Joglosemar ari Humas Pemprov DIY, kegiatan screening sudah tercantum dalam petunjuk teknis pelaksanaan program vaksinasi Covid-19.

Kegiata ini untuk menilai kembali kondisi kesehatan calon penerima vaksin yang meliputi 16 pertanyaan yang harus diinformasikan kepada petugas secara jujur.

Baca Juga: Niat Sholat Dhuha, Sholat Sunnah untuk Membuka Pintu Rezeki dan Melancarkan Segala Urusan

Dikatakan, semua penerima vaksin melalui proses screening. Dan hasil screening akan berpengaruh pada kesiapan penerima vaksin. Kemudian, setelah screening penerima vaksin akan melalui masa evaluasi selama 30 menit setelah menerima vaksin.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x