Tips Lolos Kartu Prakerja Gelombang 23, Agar Dapat Uang Rp2,55 Juta

21 Januari 2022, 16:00 WIB
Ilustrasi tips agar lolos Kartu Prakerja gelombang 23 /Instagram.com/@prakerja.go.id

KABAR JOGLOSEMAR - Program Kartu Prakerja gelombang 23 segera dibuka untuk masyarakat. Simak tips agar lolos Kartu Prakerja gelombang 23.

Masih ada kesempatan untuk mendapatkan insentif atau uang hingga Rp2,55 juta jika lolos Kartu Prakerja.

Pemerintah memberikan bocoran kalau Kartu Prakerja gelombang 23 akan dibuka pada akhir Januari atau awal Februari 2022.

Baca Juga: Segera Cek Status Bansos PKH 2022 Tahap 1 Kapan Cair Lewat Laman Resmi Ini

Program Kartu Prakerja 2022 ini dibuka kembali sehingga peserta yang lolos bisa mengikuti pelatihan dan dapat insentif. Rencanannya, Kartu Prakerja 2022 akan menyasar 4,5 juta peserta baru.

Banyak masyarakat yang berminat mengikuti Kartu Prakerja agar bisa dapat uang hingga Rp2,55 juta dan pelatihan. Sedangkan kuota peserta setiap gelombangnya terbatas.

Simak tips agar lolos Kartu Prakerja gelombang 23 berikut ini:

1. Syarat mendaftar Kartu Prakerja

Sebelum mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23, sebaiknya memperhatikan syarat mendaftar.

Jika melanggar syarat dan ketentuan Program Kartu Prakerja bisa dipastikan tidak lolos Kartu Prakerja.

Dilansir Kabar Joglosemar dari laman prakerja.go.id, berikut syarat mendaftar Kartu Prakerja:

- Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan degan KTP

- Tidak sedang menempuh pendidikan formal (sekolah/kuliah) artinya, tidak berstatus pelajar atau mahasiswa.

- Berusia 18 tahun ke atas

- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh terkena PHK atau dirumahkan, membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, pekerja bukan penerima upah termasuk pelaku usaha mikro dan kecil

Baca Juga: 7 Kontroversi Terburuk Mnet di Tahun 2021, Blur BI hingga Kep1er

- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD

- Tidak menerima bantuan sosial (bansos) lainnya selama pandemi Covid-19

- Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi penerima Kartu Prakerja

2. Buat akun

Selain memperhatikan syarat di atas, setiap calon peserta harus membuat akun Kartu Prakerja. Jika belum membuat akun Kartu Prakerja bisa daftar lewat prakerja.go.id kemudian pilih ‘Daftar Sekarang’.

Demikian bocoran informasi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 di www.prakerja.go.id. 

3. Mengisi data

Calon peserta perlu mengisi data dengan benar, yakni email yang aktif, nomor handphone, identitas diri, hingga foto sesuai ukuran.

Baca Juga: Link Download GTA San Andreas untuk Android dan iOS Tersedia Gratis? Klik di Sini yang Legal

4. Mengikuti tes online

Tidak hanya sekadar sesuai syarat mendaftar dan buat akun Kartu Prakerja, tetapi wajib mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar secara online.

Kerjakan tes tersebut dengan baik agar bisa lolos Kartu Prakerja gelombang 23.

Itulah tips agar lolos Kartu Prakerja gelombang 23 yang perlu dipahami calon peserta. Pendaftaran pembuatan akun Kartu Prakerja untuk seleksi gelombang 23 sudah dibuka sejak 5 Januari 2022 lalu.

Sebagai informasi, pemerintah telah menyediakan anggaran untuk Kartu Prakerja yang sudah masuk dalam APBN 2022. Tersedia anggaran Kartu Prakerja 2022 mencapai Rp11 triliun yang ditargetkan untuk 4,5 juta peserta baru.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI, Apa Saja Manfaat Keragaman Sosial Budaya Indonesia

Adapun rincian insentif yang diterima peserta Kartu Prakerja sebagai berikut:

- Rp2,4 juta merupakan insentif pelatihan selama 4 bulan. Setiap bulannya akan mendapatkan Rp600 ribu.

- Insentif survei sebanyak 3 kali, totalnya Rp150 ribu

- Peserta yang dinyatakan lolos akan dapat insentif Rp1 juta tetapi wajib digunakan untuk membeli pelatihan dan tidak bisa dicairkan.

Demikianlah informasi tentang tips agar lolos Kartu Prakerja gelombang 23. Segera persiapkan dirimu untuk mengikuti seleksinya. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler