Cek recruitment.kai.id Untuk Tahu Jadwal Terbaru Pengumuman Lulus Seleksi Administrasi Rekrutmen PT KAI

13 Oktober 2021, 23:16 WIB
Pengumuman rekrutmen PT KAI 2021 ditunda sampai hari Jumat 15 Oktober 2021 /recruitment.kai.id

KABAR JOGLOSEMAR - Pelamar yang sudah mendaftar pada rekrutmen yang dibuka pada September 2021 lalu bisa cek pengumuman di laman resmi recruitment.kai.id.

PT KAI membuka lowongan pekerjaan ini pada pertengahan September 2021 lalu untuk lulusan SMA, D3, hingga S1.

Formasi yang dibuka untuk rekrutmen PT KAI cukup banyak yaitu ada 12 jenis posisi dari mulai masinis hingga staf.

Baca Juga: Bocoran Kode Redeem Genshin Impact 14 Oktober 2021 Besok, Klaim Sebelum Ketinggalan

Melalui laman resminya, PT KAI sudah menyebutkan bahwa pengumuman seleksi tahap 1 atau seleksi administrasi akan dilakukan pada 12 Oktober 2021.

Nantinya, pelamar yang lulus seleksi administrasi berhak maju ke tahap selanjutnya yaitu tes kesehatan awal..

Berdasarkan keterangan dari pihak PT KAI bahwa antusiasme masyarakat yang melamar pada program Rekrutmen Eksternal PT KAI Persero cukup tinggi.

Baca Juga: Ini Alasan Netizen Kritik Rose BLACKPINK karena Dukung Lee Jung di Street Woman Fighter

 

Oleh karena itu, panitia membutuhkan waktu tambahan dalam proses validasi data pelamar program Rekrutmen Eksternal Tingkat SLTA, D3 Dan S1 Pemenuhan Kebutuhan Pekerja PT Kereta Api Indonesia (Persero) Tahun 2021.

"Kami selaku Panitia Rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (Persero): MENUNDA Pengumuman Lulus Seleksi Administrasi Rekrutmen Eksternal Tingkat SLTA, D3 Dan S1 Pemenuhan Kebutuhan Pekerja PT Kereta Api Indonesia (Persero) Tahun 2021 Menjadi Hari Jum’at, tanggal 15 Oktober 2021,” tulis di keterangan laman resmi PT KAI, Selasa, 12 Oktober 2021.

Dengan adanya rilis resmi dari PT KAI tersebut maka jadwal terbaru untuk lihat hasil seleksi administrasi di recruitment.kai.id akan dilakukan besok Jumat, 15 Oktober 2021.

Baca Juga: Ini Contoh Kunci Jawaban, Apa Keunggulan Energi Listrik Tenaga Surya, Materi Kelas 6 SD

Setelah seleksi administrasi, pendaftar/pelamar yang lolos akan mengikuti sejumlah tes lain yang masih akan diselenggarakan di tahap selanjutnya,

Tahap 1 : Seleksi Administrasi

Tahap 2 : Seleksi Kesehatan Awal

Tahap 3 : Seleksi Psikologi

Tahap 4 : Seleksi Wawancara

Tahap 5 : Seleksi Kesehatan Akhir

Seluruh informasi mengenai rekrutmen hanya dapat dilihat melalui website resmi PT Kereta Api Indonesia (Persero) dengan alamat : https://recruitment.kai.id/.

Baca Juga: Daftar 27 Wisata di Jogja yang Sudah Buka

Rekrutmen PT Kereta Api Indonesia (Persero) ini gratis alias tidak dipungut biaya sepeserpun. Selain itu, tidak ada sistem refund (penggantian) atas biaya transportasi dan akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan seleksi rekrutmen.

Pelamar dimohon untuk berhati-hati  dan tergiur terhadap informasi yang tidak benar terkait pelaksanaan rekrutmen di PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Abaikan saja pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meluluskan peserta rekrut dengan memberikan sejumlah uang.

Baca Juga: Update! Ada Kode Redeem Genshin Impact 14 Oktober 2021: Klaim Primogems, Mora, Hero Wit

Demikian informasi mengenai jadwal terbaru pengumuman hasil seleksi administrasi program Rekrutmen Eksternal Tingkat SLTA, D3 Dan S1 Pemenuhan Kebutuhan Pekerja PT Kereta Api Indonesia (Persero) Tahun 2021 di recruitment.kai.id.***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler