Bawa-bawa Nama Jokowi, Felicia Tissue Memohon Masalah dengan Kaesang Segera Diselesaikan

27 Mei 2021, 08:05 WIB
Felicia Tissue bongkar perlakuan Kaesang Pangarep kepada dirinya, ternyata Kaesang kerap mengabaikan Felicia di sosmed. /Instagram/@feliciatissue

KABAR JOGLOSEMAR - Sosok Felicia Tissue baru saja buka suara mengenai masalahnya dengan sang mantan, Kaesang Pangarep.

Dalam pernyataanya, Felicia Tissue juga membawa nama Presiden Jokowi. Ia pun sempat memohon kepada Jokowi supaya masalahnya dengan Kaesang segera diselesaikan.

Hal tersebut diungkap Felicia Tissue melalui sebuah video di akun Youtube miliknya yang diunggah pada Rabu 26 Mei 2021. Dalam video tersebut, Felicia mengaku sudah memberikan surat kepada Jokowi. 

Surat tersebut berisi permohonan kepada pihak keluarga Jokowi supaya masalahnya dengan Kaesang bisa segera diselesaikan.

Baca Juga: Salah Sebut Nama Anak Baim Wong Jadi Keanu, Iis Dahlia Dibully Netizen

"Isi surat tersebut meminta hal ini diselesaikan secara kekeluargaan, karena dampaknya akan sangat berat bagi saya apabila tidak penjelasan dan penyelesaian dari pihak beliau." tutur Felicia Tissue, dikutip KabarJoglosemar.com dari kanal Youtubenya pada Rabu 26 Mei 2021.

Kendati demikian, permohonan yang ditulis Felicia dalam surat tersebut tidak mendapatkan respon dari Jokowi.

Felicia kemudian mengaku tidak akan buka suara kepada media mengenai permasalahannya dengan Kaesang Pangarep.

"Namun sayangnya surat itu pun tidak direspons. Dengan situasi itu pun, saya tetap memilih diam tanpa memberitakan apa pun ke media," ujarnya.

Baca Juga: Lagu Baru Taemin SHINee, Advice, Dipromosikan Aktor Asal Mesir

Sebagai tambahan informasi, dalam video itu Felicia Tissue sebelumnya mengungkap masalah yang melibatkan Kaesang Pangarep terkait dengan janji Kaesang untuk menikahinya.

Sembari tersedu-sedu, Felica Tissue menuding bahwa Kaesang telah bertindak kejam padanya. Sebab, menurut pengakuannya, Kaesang memblokir seluruh kontaknya tepat dua minggu usai memohon restu kepada kedua orang tua Felicia.

Felicia menanggap Kaesang kejam lantaran dia merasa menjadi korban Ghosting atau menghilang secara mendadak. Ia menilai hal tersebut telah membuatnya gagal nikah dengan putra bungsu Presiden Jokowi ini.

"Putra beliau (Jokowi) sudah meminta restu kepada kedua orang tua saya. Dua minggu kemudian, putra beliau hilang dan memblokir seluruh kontak saya," ujar Felicia.

Baca Juga: Bukan Eform BNI, Cek Banpres UMKM PNM Mekaar BNI Hanya Bisa Lewat banpresbpum.id

"Lebih kejam lagi putra beliau tetap aktif di media sosial Twitter, tetapi saya diabaikan begitu saja tanpa kabar dari semua pihak keluarga Pak Jokowi," tutur Felicia dengan kesal.

Tak hanya itu, Felicia kembali mengatakan dirinya tidak akan membeberkan masalah tersebut ke seluruh media. Ia mengklaim memiliki tekat kuat untuk menyelesaikan masalah itu secara keluarga.

"Walaupun banyak media-media yang coba mencari tahu, saya tetap berharap ada etika yang baik dari keluarga beliau untuk menyelesaikannya secara kekeluargaan," tegasnya.

Di luar itu, kini diketahui bahwa Fellicia Tissue justru mengungkit masalahnya dengan Kaesang melalui akun Youtube pribadinya hingga membawa nama Jokowi.

Di lain pihak, hingga kini Kaesang Pangarep belum merespon ungkapan Felicia Tissue mengenai permasalahan mereka berdua. ***

Editor: Galih Wijaya

Tags

Terkini

Terpopuler