Robert Pattinson Positif COVID-19, Kegiatan Syuting Film The Batman Dihentikan Sementara

- 4 September 2020, 07:24 WIB
Robert Pattinson dalam salah satu adegan di Film The Batman.
Robert Pattinson dalam salah satu adegan di Film The Batman. /Tangkapan Layar YouTube/Warner Bross Pictures/

KABAR JOGLOSEMAR - Robert Pattinson dikabarkan positif COVID-19. Keadaan tersebut menyebabkan kegiatan syuting film The Batman dihentikan sementara.

Seperti dilansir KabarJoglosemar.com dari Vanity Fair pada Jumat, 4 September 2020, sebelumnya dikabarkan ada seorang kru yang positif COVID-19 sehingga proses syuting The Batman dihentikan sementara. Namun rumah produksi Warner Bros tidak menjelaskan siapa identitas kru itu.

"Seorang anggota produksi The Batman telah dites positif COVID-19  dan diisolasi sesuai dengan protokol yang ditetapkan," kata juru bicara Warner Bros dalam sebuah pernyataan.

Baca Juga: Dwayne Johnson dan Keluarganya Dikabarkan Positif COVID-19

“Syuting dijeda untuk sementara," lanjut pernyataan itu.

Studio Warner Bros menolak berkomentar tentang apakah Pattinson tertular virus atau tidak. Namun Vanity Fair mengkonfirmasi bahwa Robert Pattinson lah orang yang ternyata positif COVID-19.

Belum jelas hingga kapan produksi film itu akan dihentikan. Namun tentunya akan meninggu sampai isolasi hingga Robert Pattinson pulih kembali.

Penghentian syuting film The Batman ini hanya beberapa hari setelah drama superhero kembali bekerja di studio di luar London. Padahal, fipm The Batman baru saja memulai produksinya selama beberapa hari usai ditunda sejak Maret lalu karena pandemi corona.

Baca Juga: Curhat Taeyeon SNSD yang Merasa Kesepian Selama Pandemi COVID-19

Belum ada komentar atau berita tanggapan dari pihak Robert Pattinson atas penyakit yang menimpa dirinya.

Sebagaimana yang diketahui, Robert Pattinson menjadi aktor utama dalam film garapan sutradara Matt Reeves. Ia berperan sebagai Bruce Wayne alias Batman.

Semula film The Batman direncanakan tayang pada Juni 2021. Namun, karena proses syuting yang sempat tertunda, maka film The Batman diundur perilisannya jadi 1 Oktober 2021. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Vanity Fair


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah