Deretan Fakta Menarik Film Lara Ati, Bayu Skak Jadi Sutradara Tunggal? 

- 19 September 2022, 19:45 WIB
Link nonton film Lara Ati (2022)
Link nonton film Lara Ati (2022) /Instagram @laraati
 
KABAR JOGLOSEMAR - Lara Ati merupakan film drama komedi yang baru saja dirilis pada 15 September 2022 di bioskop di seluruh Indonesia.

Film Lara Ati ini akan menceritakan tentang dua orang teman yang saling membantu ketika sama-sama sedang dilanda patah hati.

Baca Juga: Trailer Series Antares Season 2 yang Bakal Tayang di WeTV

Film besutan sutradara Bayu Skak akan mengangkat kisah yang dialami oleh banyak orang ketika memasuki fase dewasa, yang dikenal dengan istilah Quarter Life Crisis.

Sebelum nonton filmnya, simak dulu empat fakta menarik mengenai film Lara Ati ini. Berikut KabarJoglosemar.com sajikan untuk Anda :

1. Bayu Skak Jadi Sutradara Tunggal

Di dunia perfilman Indonesia, nama Bayu Skak  mulai naik ketika menulis dan bermain dalam Yowis Ben (2018). Kala itu Bayu diketahui  menjadi sutradara, namun masih dibantu oleh Fajar Nugros sebagai sutradara utama. 

Sementara pada film Lara Ati, Bayu memberanikan diri untuk menjadi sutradara tunggal dalam proses pembuatan film komedi romantis tersebut.

2. Sebagian Besar Gunakan Bahasa Daerah

Belakangan, Industri perfilman Indonesia mulai diramaikan oleh film yang menggunakan dialog bahasa daerah.


Seperti Ngeri-Ngeri Sedap (2022) dengan bahasa Batak, atau Yuni (2021) yang memakai bahasa Jawa-Serang. 

Halaman:

Editor: Michael L W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x