BTS Dikabarkan Keluar dari Sony Musics Columbia Records, Sekarang Gabung Universal Music Group?

- 22 Oktober 2021, 10:27 WIB
BTS dikabarkan keluar dari Sony Musics Columbia Records, disebut sekarang gabung Universal Music Group
BTS dikabarkan keluar dari Sony Musics Columbia Records, disebut sekarang gabung Universal Music Group /Soompi

KABAR JOGLOSEMAR – BTS disebut keluar dari Sony Music's Columbia Records, salah satu mitra mereka dan kini menandatangani kontrak dengan Universal Music Group.

Kabar soal keluarnya BTS Sony Musics Columbia Records itu disebut oleh laporan Billboard dan dikonfirmasi oleh Variety.

Kini BTS tengah menjalin kesepakatan lisensi baru dengan divisi Geffen Universal Music Group, dengan distribusi penanganan INgrooves.

Dilansir dari Koreaboo, laporan tersebut muncul hanya beberapa bulan setelah HYBE dan Universal Music Group mengumumkan kemitraan strategis untuk meningkatkan peluang bagi artis melalui inovasi dan teknologi, dengan perluasan musik KPop dan budaya di seluruh dunia.

Baca Juga: Cari Link Nonton BTS In The SOOP season 2 Telegram? Pilih yang Resmi!

Salah satu hasil dari kemitraan ini adalah penambahan seniman Universal Music Group ke platform berbasis komunitas Weverse.

Tim dari HYBE, Universal Music Group, dan Geffen Records juga akan bekerja sama dengan label baru yang berbasis di Los Angeles.

Selain itu, Bang Si Hyuk dan Scooter Braun dari HYBE, yang Ithaca Holdings-nya diakuisisi oleh HYBE awal tahun ini, dilaporkan dekat dengan CEO Universal Music Group Lucian Grange.

Baca Juga: SPOILER Jirisan Episode 1 di tvN: Seo Yi Kang, Kang Hyun Jo Lihat Sesuatu Aneh Saat Cari Pendaki Hilang

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x