ARMY Asal Afghanistan Sembunyikan hingga Bakar Album BTS karena Taliban

- 22 Agustus 2021, 15:33 WIB
Ilustrasi album BTS. ARMY asal Afghanistan sembunyikan hingga bakar albm BTS karena takut Taliban
Ilustrasi album BTS. ARMY asal Afghanistan sembunyikan hingga bakar albm BTS karena takut Taliban /Twitter/@promise1310_/Twitter/@promise1310

KABAR JOGLOSEMAR – Seorang ARMY asal Afghanistan mengatakan situasi di negara mereka memaksa mau tak mau sembunyikan hingga bakar album BTS dan foto-foto idol kesayangan mereka.

Hal tersebut diungkapkan seoran gadis 18 tahun yang merupakan ARMY asal Afghanistan dan dilaporkan oleh salah satu media Korea Selatan JTBC.

Dilansir dari Koreaboo, pengakuan itu datang bersama sejumlah wawancara warga Kabul, Afghanistan lainnya dari penduduk di negara itu yang mengaku takut dengan Taliban.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Nyaris Meninggal Dunia Akibat Badai Sitokin

“Saya sangat takut dan terkejut bahwa Taliban datang. Saya takut mendengar bahwa Taliban menculik gadis-gadis. Sejak Taliban mengambil alih, saya tinggal di rumah,” kata seorang penduduk A kepada JTBC.

Penduduk itu melanjutkan, merreka bahkan harus berhati-hati hanya dengan melihat ke luar jendela. Ia mengatakan bahwa saat ini ia merasa tidak bisa bebas mendengarkan musik mainstream yang biasa ia dengar sebelum Taliban mengambil alih kekuasaan.

“Saya tidak bisa lagi mendengar musik yang saya dengar di jalanan sebelum Taliban mengambil alih. Saya hanya mendengar musik aneh Taliban sepanjang hari,” imbuhnya.

Baca Juga: Jang Wonyoung dan Ahn Yujin Eks IZ*ONE Akan Debut di Girl Group Starship Entertainment, Ini Respons Agensi

Sementara itu, warga lainnya mengaku bahwa Talibat tak mengizinkan mereka mendengarkan musik mainstream.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x