Alasan Salah Satu Adegan di Squid Game Adalah yang Paling Menakutkan untuk Difilmkan

28 September 2021, 21:43 WIB
Alasan Salah Satu Adegan di Squid Game adalah yang paling menakutkan untuk difilmkan /Instagram/@netflixkr

KABAR JOGLOSEMAR – Drama Korea Squid Game terus menjadi perbincangan bagi para penggemar drama terlebih karena prot dan juga suasana yang dibangun dalam serial di Netflix tersebut.

Salah satu adegan di Squid Game mungkin tampak seperti berbahaya dan juga menguji adrenalin. Akan tetapi ternyata adegan dalam drama itu tak sepenuhnya menggunakan green screen.

Dalam video terbaru dilansir dari Koreaboo, para aktor dan sutradara mengungkapkan bahwa tidak semua bagian di drakor hits di Netflix itu menggunakan green screen. Tetapi juga ternyata butuh keterampilan akting untuk membangun suasananya.

Misalnya, saat permainan tarik tambang, para aktor benar-benar jatuh dari set yang dibangun untuk benar-benar menggambarkan perasaan seperti yang banyak orang lihat dalam drakor Squid Game.

Baca Juga: Dituding Lakukan Hal Ini, Jungkook BTS Mundur dari Jabatan Direktur

Meskipun mereka mengenakan sabuk pengaman untuk keselamatan, mereka benar-benar akan jatuh dari set untuk membangun emosi yang nyata.

ternyata adegan paling menakutkan untuk difilmkan di Squid Game bagi banyak pemeran adalah permainan loncatan kaca.

Dalam dramanya, para peserta diminta memilih nomor untuk menentukan urutan permainan mereka. Mereka akan bergiliran melompati ubin kaca dengan jarak tertentu. Tapi di ubin kaca itu ada jebakan dimana salah satunya rapuh begitu diinjak.

Artis Jung Ho Yeon, pemeran Kang Sae Byeok di Squid Game mengungkapkan bahwa syuting itu menakutkan dimana sutradara telah membuat set serealistis mungkin. Dia menjelaskan bahwa, alih-alih pakai greens screen, para aktor benar-benar diangkat ke ke set dan harus melewati jalan kaca betulan.

Baca Juga: Seungkwan SEVENTEEN Akui Depresi, Sering Sedih Setelah Syuting  

Sutradara Hwang Dong Hyuk tampaknya menikmati hal ini, menjelaskan bagaimana mereka memastikan para pemain memiliki reaksi otentik saat merekam adegan yang menakutkan itu.

“Jarak 1,5 meter saja sudah bisa membuat Anda ketakutan. Kaca membuat mereka gugup, dan saya pikir kita bisa mengekspresikan kekakuan dan ketakutan tubuh yang tidak disadari. Rasanya seperti benar-benar melompat dari jembatan yang tinggi,” kata sutradara drakor Squid Game.

Dia kemudian menjelaskan mengapa sangat penting bagi para aktor untuk benar-benar merasakan semacam ketakutan ketika mereka sedang syuting.

Menurut dia, itu menunjukkan betapa berdedikasinya seluruh pemeran untuk menciptakan sesuatu yang tampak benar-benar menakutkan.

Baca Juga: Tolak Peran Squid Game, YouTuber Wanita Ini Sekarang Menyesal

“Permainan itu nyata, dan mereka merasakan ketakutan yang nyata. Tubuh mereka menunjukkan ketakutan itu, dan kami pikir set itu memiliki kekuatan realisme,” imbuh dia.

Dengan dedikasi pemain dan sutradara tampil seasli dan otentik mungkin saat berhubungan dengan menghadapi ketakutan di drakor Squid Game, tidak mengherankan bahwa drakor itu menjadi satu pertunjukan paling populer di seluruh dunia. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler