Rasakan Guncangan Gempa Jogja, Zaskia Adya Mecca: Bingung Mau Gendong Siapa Dulu, Lari Kemana

28 Juni 2021, 11:29 WIB
Zaskia Adya Mecca /Instagram @zaskiaadyamecca

KABAR JOGLOSEMAR - Zaskia Adya Mecca merasakan guncangan gempa yang melanda Yogyakarta, tepatnya di wilayah Gunungkidul.

Gempa berkekuatan magnitudo 5,3 itu terjadi pada Senin 28 Juni 2021 di pagi buta sekitar pukul 05:15:29 WIB.

Zaskia Adya Mecca dan keluarganya memang telah lama bermukim di Jogja, kota kelahiran dari Hanung Bramantyo.

Baca Juga: Gempa 5,3 SR Guncang Gunungkidul, 13 Daerah Ikut Rasakan Getarannya

Wanita yang kerap dipanggil Bia ini pun bercerita bahwa dirinya sudah dua kali merasakan gempa Jogja dan keduanya terjadi di Subuh hari.

"Ngalamin sendiri gempa 2 kali di Jogja dan mesti Subuh2, langsung ngebtin "beruntunglah orang2 yang selalu bangun subuh... at least dia dalam kondisi terjaga," tulis istri dari Hanung Bramantyo itu di Instagram @zaskiaadyamecca.

Saat gempa terjadi, Zaskia mengaku sudah terjaga dari tidur namun anak-anaknya masih terlelap.

Baca Juga: Mengerikan, Usai Banjir Ratusan Mayat Muncul di Sungai Gangga India

Pada kondisi terjaga pun Zaskia sempat bingung siapa buah hatinya yang harus digendong terlebih dahulu.

Zaskia pun sempat panik memtuskan hendak lari ke mana karena merasa sangat deg-deg an.

 

"Tadi udah dalam kondisi terjaga aja mau gendong anak kebingungan “gendong siapa dulu,trus lari kemana” hanya bbrp detik, tapi deg2annya apa kabar kalo masih tertidur, lebih bingung gak siap lagi pasti…," tulis wanita yang akrab disapa Bia ini.

Baca Juga: Jangan Panik! Hal-hal Ini Bisa Kamu Lakukan untuk Melindungi Diri dari Gempa

Zaskia Adya Mecca pun mengaku bersyukur dirinya sudah terjaga saat Subuh dan berpendapat bahwa orang yang terjaga sejak Subuh adalah orang yang beruntung.

Hal ini Zaskia kaitkan dengan tambahan lafadz di adzan Subuh yang memang berbeda dengan adzan sholat yang lain.

"Jadi makin jelas makna tambahan lafadz di adzan subuh yaa.. Ash-shalaatu khairum minan-nauum..
- Sholat itu lebih baik dari pada tidur-" lanjut tulis Zaskia.

Baca Juga: Gempa Guncang Gunungkidul, Boyolali hingga Klaten Ikut Rasakan Guncangan

Unggahan Zaskia Adya Mecca saat gempa Jogja ini mendapat perhatian dan simpati dari sesama rekan artis dan juga followernya.

Zaskia Adya Mecca cerita soal gempa di Yogyakarta Instagram

"stay safe," tulis @marcelsiahaans

"be safe," tulis @melaniesubono

"keluargaku smua di Jogja semoga baik-baik aja," tulis @las_baja**

"Panik pastinya kak.. Emg bener kalo subuh sdh bangun klo ada apa2 jd bisa siaga... Yg pasti anak2 lebih dahulu diselamatkan kan," @tulis @kurnian***

Baca Juga: BMKG Tegaskan Gempa M 5,1 di Gunungkidul, Jogja Bukan Gempa Megathrust

"Td msh biasa aja... Yg th 2006 walau kondisi terjaga bingung mau larinya... Perasaan dah lari tp kok g nyampe luar itu bener2 pertama ngerasa gempa yg bikin shock SMP bingung mau ngapain....," tulis @wien***

"Terasa sampai blitar kak ,lngsung lari gendonh bayi ku n ayahnyA gendong kk,bismillah mudah2n sllu dlm lindungan Allah,aminn," tulis @nond***

Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa yang melanda Gunungkidul Jogja getarannya terasa hingga ke Boyolali, Blitar, dan Klaten, Jawa Tengah.***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler