Jin BTS Ungkap Perjuangan Belajar Menyanyi dan Menari Sejak Masih Trainee

17 Mei 2021, 07:48 WIB
Jin BTS / /Sumber: Soompi

 

KABAR JOGLOSEMAR – Menjadi idol Korea bukanlah hal yang mudah. Diperlukan banyak latihan dan perjuangan, seperti yang dialami oleh Jin BTS.

Ketika menjadi trainee di Big Hit Music, Jin BTS masih berstatus sebagai mahasiswa di Konkuk University. Awalnya Jin mendaftar trainee aktor, namun oleh agensi diarahkan menjadi idol.

Karena Jin BTS hanya punya basic akting dan tidak ada basic menari dan menyanyi, ia pun harus belajar dari nol.

Baca Juga: Korban Terakhir Perahu Tenggelam di Waduk Kedung Ombo Boyolali Ditemukan, Operasi Pencarian SAR Ditutup

Jin pun mengakui bahwa hal tersebut merupakan hal yang cukup sulit baginya, apalagi bila dibandingkan dengan member lain.

“Itu benar saat itu dan itu masih benar sekarang. Itu membutuhkan lebih banyak usaha bagiku untuk melakukan hal-hal yang mungkin datang lebih alami untuk anggota lain,” ungkap Jin BTS dikutip Kabar Joglosemar.com dari laman Koreaboo.

Jin juga mengaku bahwa dulu ia kesulitan dalam memahami koreografi dibandingkan member lain.

Baca Juga: Update: Korban Terakhir Insiden Perahu Tenggelam di Waduk Kedung Ombo Ditemukan

Member lain dapat langsung mempraktekan tarian baru hanya setelah mereka melihat koreografinya satu kali saja. Namun itu tidak terjadi dengan Jin.

“Saya berusaha untuk bekerja lebih keras sehingga saya tidak menahan anggota lain atau menjadi beban,” lanjutnya.

Jin kemudian mengungkapkan bahwa dia akan datang untuk latihan menari satu jam lebih awal atau terlambat satu jam dan meminta guru tari mereka untuk membahas koreografi lagi agar dapat mengikuti anggota grup lainnya.

Baca Juga: BLT UMKM Tahap 3 Masih Bisa Cair, Ini Syarat dan Cara Cek di Laman eform.bri.co.id

Namun kini Jin BTS sudah menguasai hal tersebut dan kini ia merasa senang karena bisa terhubung dengan penggemar lewat nyanyian dan tariannya.

“Apakah itu nyanyian saya atau penampilan saya atau apa pun itu, saya mulai menyadari bahwa saya dapat berkomunikasi dengan penonton,” pungkasnya.***

 

Editor: Sunti Melati

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler