Tips Merawat Anggrek di Musim Hujan Agar Tidak Busuk

- 15 November 2020, 21:18 WIB
Tanaman anggrek yang tumbuh subur dengan air cucian beras dan bawang merah
Tanaman anggrek yang tumbuh subur dengan air cucian beras dan bawang merah /KabarJoglosemar.com/Philipus Jehamun

KABAR JOGLOSEMAR - Perawatan atau pemeliharaan tanaman anggrek memang perlu kehati-hatian.

Karena begitu salah merawat, apalagi di musim hujan seperti sekarang, bisa-bisa anggrek kesayangan bisa membusuk atau mati.

Baca Juga: Terbaru! Ini 7 Tanaman Hias Termahal Tahun 2020, Ada Anggrek Hitam Papua, Aglonema, dan Sansivera

Apalagi kebanyakan anggrek yang dipelihara saat ini adalah anggrek hibrid yang sudah direkayasa untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Sehingga anggrek hibrid mulai dari ukuran seddling sampai dewasa dan berbunga agak rentan terhadap cuaca, terutama cuaca di musim hujan seperti sekarang.

"Jadi, untuk perawatan anggrek di musim hujan perlu diantisipasi agar tidak kena jamur dan bakteri. Karena itu, perlu dilakukan penyemprotan anti jamur (fungisida) dan bakteri (bakterisida) kata Etno Tri Harjanto, pakar sekaligus praktisi tanaman anggrek di bawah bendera Tyas Orchid di Jabung Berbah, Kalitirto, Berbah, Sleman kepada KabarJoglosemar.com, Minggu (15/11/2020).

Menurut Etno Tri Harjanto, pada musim penghujan seperti sekarang penyemprotan fungisida dan bakterisida biasanya dilakukan 1 minggu sekali bisa bergantian. Dan penyemprotan yang baik dilakukan pada sore hari setelah jam 16:00.

Selain itu, pada musim hujan anggrek tak perlu disiram dan dipupuk karena air hujan mengandung hara yang mengandung hara yakni pupuk alami.

Menurut Tri Harjanto, bila penanaman anggrek memenuhi syarat sesuai habitat aslinya yakni di hutan makan tanaman anggrek pasti aman-aman saja, baik itu pada musim hujan maupun kemarau.

Baca Juga: Cara Menanam Anggrek dengan Mudah Agar Tumbuh Subur

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah