Kenali Infeksi Darah, Penyakit yang Sebabkan Bunga Zainal Dilarikan ke Rumah Sakit

- 16 Juni 2021, 06:20 WIB
Bunga Zainal harus dilarikan ke rumah sakit akibat kondisi tubuhnya yang mengalami infeksi pada aliran darah
Bunga Zainal harus dilarikan ke rumah sakit akibat kondisi tubuhnya yang mengalami infeksi pada aliran darah /Instagram/@bungazainal05

1. Infeksi Darah

Infeksi darah atau septicaemia merupakan infeksi serius pada aliran darah yang disebabkan oleh bakteri yang masuk.

Infeksi darah terjadi ketika adanya bakteri dari tempat lain yang masuk ke tubuh, seperti kulit atau paru-paru, lalu memasuki aliran darah.

Penyakit ini berbahaya, sebab dapat mengancam nyawa seseorang apabila tidak ditangani dengan serius. Seseorang yang terkena infeksi darah harus mendapatkan perawatan di rumah sakit. Jika tidak, maka infeksi darah ini akan berkembang menjadi sepsis.

Baik sepsis maupun infeksi darah tidaklah sama. Sepsis merupakan komplikasi serius dari infeksi darah. Seseorang yang terkena sepsis akan mengalami peradangan pada tubuh yang menyebabkan pembekuan darah dan menghalangi aliran oksigen menuju organ vital.

Baca Juga: Resmi Punya Klub Bola, Atta Halilintar Sampaikan Psywar kepada Raffi Ahmad

Seseorang yang terkena infeksi darah akan mengalami infeksi pada beberapa bagian tubuh.

Umumnya, bagian tubuh yang terinfeksi hingga dapat menyebabkan infeksi darah antara lain : saluran kemih, paru-paru, ginjal, dan area perut.

2.Gejala

Gejala infeksi darah umumnya berlangsung sangat cepat. Di tahap pertama, seseorang yang terkena infeksi darah akan terlihat sangat sakit.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x