Belum Terima PIP SD hingga SMA SMK? Cek Penyebabnya di Sini, Masih Ada Kuota Cair November 2022

- 25 November 2022, 19:20 WIB
Ilustrasi penyebab PIP belum cair di November 2022
Ilustrasi penyebab PIP belum cair di November 2022 /Kabar Joglosemar / Galih Wijaya

 

 

KABAR JOGLOSEMAR - Belum terima PIP hingga hari ini? Untuk siswa SD hingga SMA SMK masih ada kuota cair November 2022.

PIP adalah bantuan berupa uang tunai yang diberikan untuk siswa kurang mampu dari jenjang SD hingga SMA SMK.

Pemerintah mengalokasikan kuota hingga 17,9 juta siswa sebagai penerima PIP yang dicairkan secara bertahap.

Baca Juga: 1,7 Siswa SMK Terima PIP, Masih Ada Kuota Cair November 2022, Cek Daftar Nama Penerima di pip.kemdikbud.go.id

Hingga kini PIP sudah tersalurkan kepda 17.825.593 siswa sehingga masih ada kuota 100 ribu siswa lagi.

Pastikan nama siswa terdaftar sebagai penerima bantuan PIP dengan cara cek di laman resmi pip.kemdikdbud.go.id.

Berikut ini adalah update rincian pencairan bantuan dana PIP yang cair hingga Jumat 25 November 2022.

Baca Juga: Minecraft Pocket Edition APK, Terbaru Versi 1.19 yang Bisa Kamu Download Gratis di Link Ini!

Disalurkan

  • SD: 10.352.711 siswa
  • SMP: 4.360.990 siswa
  • SMA: 1.405.339 siswa
  • SMK: 1.706.553 siswa

Total: 17.825.593 siswa

Alokasi

  • SD: 10.360.614 siswa
  • SMP: 4.369.968 siswa
  • SMA: 1.367.559 siswa
  • SMK: 1.829.167 siswa

Total: 17.927.308 siswa.

Baca Juga: Unduh Gratis GTA San Andreas Update Gratis November 2022, Pakai Tautan Ini

 

Jika siswa belum menerima bantuan PIP maka cek 10 hal di bawah ini yang menjadi penyebab siswa kurang mampu tidak bisa menerima bantuan PIP.

1. Peserta didik tidak punya Kartu Indonesia Pintar (KIP)

2. Peserta didik bukan berasal dari keluarga miskin/rentan miskin dengan pertimbangan khusus

3. Peserta didik SMK yang tidak menempuh studi keahlian kelompok bidang: Pertanian, Perikanan, Peternakan, Kehutanan, Pelayaran, dan Kemaritiman.

4. Peserta didik yang tidak punya SK nominasi penerima PIP

5. Peserta didik yang tidak punya SK pemberian PIP

6. Peserta didik yang tidak menjaga atau menyimpan KIP dengan baik

7. Peserta didik yang menyalahgunakan dana PIP yang diberikan

8. Peserta didik yang putus sekolah

9. Peserta didik yang tidak giat belajar, tidak tekun, dan tidak disiplin

10. Peserta didik belum melakukan aktivasi rekening PIP

Baca Juga: Cara Main Ribuan Game GRATIS di Poki Games Tanpa Download

Apabila siswa tidak termasuk dalam 10 hal di atas dan belum menerima pencairan PIP maka segera cek dengan cara berikut ini:

- Buka laman pip.kemdikbud.go.id
- Setelah terbuka, maka akan muncul kolom ‘Cari Penerima PIP’
- Isi data NISN, tanggal lahir, bulan, dan tahun, serta nama Ibu Kandung
- Klik cari, kemudian informasi mengenai penerima dapat dilihat 

Besaran dana bantuan PIP 2022 untuk jenjang SD-SMA adalah sebagai berikut:

1. Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp450.000,-/tahun;
2. Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp750.000,-/tahun;
3. Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp1.000.000,-/tahun.

Demikian informasi tentang 10 penyebab siswa dari jenjang SD hingga SMA SMK tidak bisa menerima bantuan PIP cair November 2022.***

 

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x