Antisipasi Melonjaknya Angka COVID-19, Simak Syarat Berwisata

- 16 Oktober 2021, 16:46 WIB
Aplikasi PeduliLindungi sebagai syarat untuk berwisata
Aplikasi PeduliLindungi sebagai syarat untuk berwisata /Kabar Joglosemar / Galih WIjaya

KABAR JOGLOSEMAR- Dampak kasus Covid-19 tampaknya tak hanya mengancam nyawa dan kesehatan masyarakat, melainkan berdampak negative pula terhadap ketidak-stabilan perekonomian.

Lonjakan angka kematian sebanyak ratusan ribu - jutaan kematian manusia mulai membayang-bayangi retaknya pondasi kehidupan bermasyarakat.

Baca Juga: Paket Hemat! 4 Tempat Wisata di Jogja yang Dijangkau Bus Trans Jogja

Tampaknya berlindung dari aktivitas yang melibatkan kerumunan adalah salah satu cara terbaik untuk menekan angka kematian yang disebabkan oleh virus Covid-19 ini.

Laporan, keluhan, hingga protes dari para masyarakat yang pendapatan perekonomiannya terdampak bahkan sebagian yang terpaksa gulung tikar pun menjadi pertimbangan balik bagi pemerintahan agar memikirkan jalan keluar guna memulihkan putaran roda ekonomi yang semakin semrawut.

Setelah melakukan penekanan PPKM Besar-besaran terutama pada wilayah Pulau Jawa, tingkat penyebaran covid pun akhirnya dapat ditekan kembali.

Menerapkan protokol kesehatan, kini beberapa UMKM yang terdapak mulai diberikan izin untuk kembali membuka UMKM yang sempat ditutup tersebut.

Baca Juga: Asyik! Ini Rekomendasi 17 Tempat Wisata Hits di Magelang yang Sudah Buka Oktober 2021

Pemberlakuan PPKM ini juga tampaknya mulai memperlihatkan timbal balik keuntungan perekonomian dibidang pariwisata.

Beberapa wisata akhirnya sudah duberikan izin untuk dibuka kembali namun dengan tidak mengabaikan peraturan dan protokol kesehatan yang berlaku.

Beberapa persyaratan ini, yang tidak boleh kamu acuhkan dan menjadi syarat wisata wajib yang akan segera diterapkan diseluruh tempat wisata dalam beberapa waktu yang akan mendatang :

1. Vaksin

Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu dari sekian banyak program pemerintah yang paling efektif dalam menanggulangi wabah Covid-19 ini. 

Pemberian vaksin ini merupakan solusi yang dianggap paling tepat untuk mengurangi dan memutus rantai penularan Covid-19.

Dengan harapan mampu memberikan kekebalan tubuh, sehingga ketika kita secara tidak sengaja berpapasan dengan sumber virus, tubuh secara sendirinya akan memberi proteksi lewat imun yang telah diperoleh dari program vaksin tersebut.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Destinasi Wisata Terbaik Kulon Progo, Ada Pantai Glagah! 

2. Akses Peduli Lindungi

Banyak pengguna yang masih salah kaprah tentang kegunaan aplikasi yang satu ini loh. Aplikasi peduli lindungi bukan hanya digunakan untuk mengakses sertivikat vaksin.

Pengguna juga akan mendapatkan peringatan jika di lokasi mereka berada terdapat orang yang terinfeksi Covid-19 positif atau ada Pasien Dalam Pengawasan.

Seperti yang sudah kita ketahui, salah satu alasan tempat wisata wajib meminta scan kode Qr kamu adalah untuk melihat data vaksinasi yang sudah kamu lakukan.

Penekanan Covid diharapkan akan segera stabil dengan melakukan pengawasan prokes yang sangat ketat ini.

Baca Juga: 3 Tips Berlibur agar Bisa Masuk ke Tempat Wisata

3. Patuhi Prokes

Sudah tidak menjadi tanya bagi semua masyarakat, hampir 1,5 tahun kita menjalani kehidupan berdampingan dengan merebaknya kasus Covid-19 ini.

Untuk itu, penerapan prokes seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan lain sebagainya tetap menjadi bagian antisipasi wajib yang harus kamu terapkan ketika pergi berwisata ya.***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x