Hari Ketiga Lebaran, Kawasan Wisata Ancol Ditutup Bagi Wisatawan, Ada Apa?

- 15 Mei 2021, 10:51 WIB
Pengunjung wisata Ancol tak bisa masuk lantaran tempat rekreasi tersebut tutup satu hari pada Sabtu, 15 Mei 2021
Pengunjung wisata Ancol tak bisa masuk lantaran tempat rekreasi tersebut tutup satu hari pada Sabtu, 15 Mei 2021 /Instagram/@zaz.time via @Jakfoni

KABAR JOGLOSEMAR - Kawasan wisata Ancol ditutup bagi wisatawan tepatnya hari ketiga lebaram pada Sabtu, 15 Mei 2021.

Penutupan ini berlaku selama satu hari dan akan kembali dibuka sehari setelahnya pada Minggu, 16 Mei.

Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol, Teuku Sahir Syahali lantas meminta maaf kepada pengunjung yang sudah melakukan reservasi tiket untuk masuk.

Baca Juga: Ada Hyunjin Stray Kids, Ini 7 Artis Korea yang Terlibat Skandal Bullying Terbaru

“Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan tersebut dan berharap saat Ancol dibuka kembali, pengunjung dapat bersama-sama menjaga seluruh protokol kesehatan agar dapat dijalankan secara disiplin demi kesehatan bersama," ungkapnya seperti dikutip dari Antara pada Sabtu.

Pihaknya pun meminta bagi pengunjung yang sudah membeli tiket via online untuk melakukan penjadwalan ulang.

Bukan tanpa alasan penutupan objek wisata Ancol yang terletak di kawasan Jakarta ini dilakukan pengelola untuk menguatkan protokol kesehatan.

Nantinya pihak pengelola akan melakukan disinfeksi menyeluruh di tempat wisata mengingat tempat itu sering dikunjungi orang banyak.

Baca Juga: 7 Tips Aman Mengendarai Sepeda Motor Saat Silaturahmi Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1442 H

"Kami akan melakukan disinfeksi seluruh area dan evaluasi penguatan penerapan protokol kesehatan di seluruh kawasan," ujar Sahir.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x