Tempat Nongkrong Asyik di Jogja yang Sudah Buka, Ada Kopi Ampirono Hingga The Manglung

7 Oktober 2021, 08:37 WIB
The Manglung, salah satu tempat nongkrong di Jogja yang sudah buka /Instagram.com/@themanglung

KABAR JOGLOSEMAR - Berikut daftar tempat nongkrong di Jogja yang asyik dan tentunya sudah buka. Sudah berbulan-bulan tinggal di rumah karena pandemi Covid-19.

Tak sedikit tempat nongkrong di Jogja yang tutup sementara karena mematuhi kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Berbagai lokasi wisata di Jogja pun ditutup.

Kini, wisata dan tempat nongkrong di Jogja sudah buka dengan memperhatikan protokol kesehatan ketat. Berikut daftar tempat nongkrong di Jogja yang sudah buka.

1. Kopi Ampirono

Apabila ingin menikmati pemandangan sawah serta perbuktikan, kamu dapat mengunjungi Kopi Ampirono di Jalan Raya Kaligesing, Tileng, Kulon Progo. Kedai kopi ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WIB.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 7 Oktober 2021: Terungkap Mata-mata di Rumah Al, Nyawa Boim Terancam

Kopi Ampirono merupakan tempat nongkrong di Jogja yang sudah buka dengan konsep semi outdoor. Biasanya akan ramai pengunjung pada hari Sabtu dan Minggu.

2. Kopi Ingkar Janji

Tak jauh dari Kopi Ampirono, ada tempat nongkrong Kopi Ingkar Janji. Kedai ini merupakan salah satu tempat nongkrong asyik dengan pemandangan alam sawah dan bukit.

Inilah yang membuat para pengunjung betah singgah. Ada aneka minuman olahan kopi dan makanan tradisional Jogja.

Baca Juga: Rekomendasi Warung Soto Enak di Yogyakarta, Rasanya Nikmat dan Harganya Murah

3. IBAIA Resto

Meski tidak menyuguhkan pemandangan alam seperti sawah, perbukitan atau pegunungan namun tempat nongkrong ini berada tidak jauh dari pusat Kota Jogja.

IBAIA menawarkan berbagai spot foto menarik yang bagus di siang hari maupun malam hari. Setiap akhir pekan akan ramai dengan pertunjukkan musik. Pencinta kopi wajib mampir karena ada banyak pilihan minuman kopi.

Pilihan camilan hingga makanan utamanya juga banyak. IBAIA Resto sudah buka setiap hari mulai pukul 10.30 hingga 23.00 WIB. Lokasinya berada di Jalan Noto Sukardjo, Panasan, Donoharjo, Ngaglik, Sleman.

4. Puncak Sosok Bantul

Taman kuliner Puncak Sosok sudah buka mulai 23 September 2021 lalu. Taman ini buka mulai pukul 16.00 WIB hingga 23.00 WIB. Puncak Sosok berada di Jambon, Bawuran, Kecamatan Pleret, Bantul.

Baca Juga: Berlaku Mulai Oktober! 30 Objek Wisata di Jogja Dibuka untuk Wisatawan, Salah Satunya Malioboro

Tak hanya menikmati aneka hidangan kuliner, ada pula berbagai aktivitas yang dapat dilakukan seperti berfoto karena banyak spot foto yang Instagramable. Para pengunjung bersantai sembari menikmati pertunjukkan musik akustik.

5. The Manglung

The Manglung View and Resto ini terletak di Jalan Ngoro Ngoro Ombo No.16 Pathuk, Kecamatan Pathuk, Gunung Kidul. Lokasinya tidak jauh dari Bukit Bintang.

Namun, kamu akan melihat pemandangan lampu-lampu kota termasuk saat Matahari tenggelam dari tempat ini.

Baca Juga: 7 Tempat Kuliner Murah dan Enak di Jogja, Ada Sate Klathak Hingga Wedang Kembang Tahu

Ada banyak makanan dan minuman yang tersedia. Sembari menikmati makan malam, kamu pun menikmati pemandangan yang keren dari atas bukit. Lokasinya juga dijamin Instagramable.

Itulah daftar tempat nongkrong di Jogja yang sudah buka. Para pengunjung tetap diminta untuk menerapkan protokol kesehatan.***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler