Viral Dokter Pasien COVID-19 Tak Diizinkan Lewat Tol Sudirman, Jakarta

- 6 Juli 2021, 09:04 WIB
Cuitan dokter pasien COVID-19 yang tidak diizinkan lewat Tol Sudirman, Jakarta
Cuitan dokter pasien COVID-19 yang tidak diizinkan lewat Tol Sudirman, Jakarta /Sumber: Instagram.com/@indozone.id

“Terima kasih semua pada bapak polisi TMCPoldaMetro yang bertugas di depan pintu keluar tol Sudirman. Saya tenaga medis mau berangkat tugas. Sudah memberikan surat dinas dan kartu IDI saya. Tetap tidak diperbolehkan keluar. Hanya di jawab ‘saya juga menjalankan tugas pak’ lah?!” ungkap dokter tersebut dikutip Kabar Joglosemar.com dari akun @AldhiTR.

Lebih lanjut, dokter tersebut juga mengaku bahwa ia ke rumah sakit juga sama bertugas karena profesinya.

“Saya juga kalo ga panggilan hati buat kerja yang kontak langsung sama pasien covid juga mending di rumah aja deh pak TMCPoldaMetro,” lanjutnya.

Baca Juga: Roy Kiyoshi Akan Berhenti Jadi Peramal, Sudah Capek dan Akan Coba Profesi Baru

Dokter Aldhitama Ramadhan ini tampak kecewa karena ia yang notabene tenaga medis yang merupakan garda terdepan dalam penanganan COVID-19 tetap tidak kebal dengan peraturan PPKM Darurat.

“Kenapa harus begitu peraturannya?? Tanpa pengecualian? Seriously? Apa ga menimbang-nimbang dulu sebelum buat peraturan??” pungkasnya kemudian.***

 

 

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x