Viral Ibu Ini Banjir Permintaan Maaf dari Netizen Indonesia Ada Apa?

- 17 Mei 2021, 06:18 WIB
Tangkapan layar klarifikasi seorang ibu terkait dirinya jadi korban salah sasaran tudingan netizen atas video viral emak-emak memaki kurir
Tangkapan layar klarifikasi seorang ibu terkait dirinya jadi korban salah sasaran tudingan netizen atas video viral emak-emak memaki kurir /Facebook/ Ririn Sundari

KABAR JOGLOSEMAR - Belakangan ini tengah viral video seorang emak-emak yang memaki kurir lantaran barang pembelian tak sesuai.

Video tersebut terus viral ditambah dengan berbagai kritik serta hujatan dari warganet.

Tak lama berselang ramai permintaan maaf dari netizen di tengah viralnya video tersebut. Hal itu lantaran mereka salah sasaran dan kadung meluapkan kritik serta hujatan di akun Facebook seorang wanita yang ternyata salah.

Baca Juga: Diajak Nikah Aldi Taher Saat Pertama Bertemu, Anya Geraldine: You Serem!

Dalam postingan Facebooknya, wanita yang memiliki user name Ririn Sundari tersebut mengklarifikasi bahwa emak-emak yang ngamuk dan memaki kurir bukanlah dirinya.

"Sehubungan dengan video ini, saya ingin mengklarifikasi bahwa orang di video ini bukan saya," tulis wanita tersebut dalam postingan pada Minggu, 16 Mei 2021.

Dalam postingan itu, pihaknya menyebut bahwa wajah bahkan rumah miliknya sama sekali berbeda.

Dirinya bahkan memohon kepada oknum untuk berhenti menyebarkan informasi yang salah terkait viralnya video emak-emak yang memaki kurir.

Baca Juga: Pemudik yang Maki Petugas Saat Diminta Putar Balik Minta Maaf

"Kemudian untuk warganet, mohon lebih bijak dalam mengambil tindakan, mohon jangan langsung percaya pada rumor," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x