Viral Video Siswi Ketahuan Curang Saat Ujian Praktik Online, Netizen: Gurunya Anak Indigo, Ya?

- 22 April 2021, 04:17 WIB
Kolase foto video viral siswi ketahuan baca saat ujian praktik//
Kolase foto video viral siswi ketahuan baca saat ujian praktik// /Tiktok.com/_.scorpiogirl
 


KABAR JOGLOSEMAR - Di masa pandemi COVID-19 ini siswa-siswi wajib melakukan proses belajar mengajar secara online termasuk saat ujian.
 
Di sisi lain, berbagai praktik kecurangan saat ujian pun kerap terjadi lantaran mereka tak dipantau langsung oleh sang guru.

Hal tersebut dialami oleh siswi yang satu ini.  Ia membagikan sebuah video melalui akun TikTok _.scorpiogirl yang mana siswi tersebut ketahuan baca saat ujian praktik.
 
Baca Juga: Tak Sengaja Baca DM Sule, Nathalie Holscher: Hargai Aku Ada di Sini Sedikit Saja

"Panik la masa engga," tulis akun tersebut, dikutip KabarJoglosemar.com dari akun Tiktok  _.scorpiogirl pada Rabu 21 April 2021.

Dalam video itu tampak bahwa siswi tersebut diberi tugas untuk membuat video sebagai syarat ujian praktik. Sang siswi pun tak hafal mengenai apa yang akan ia bicarakan dalam tugas ujian itu.

Lantas, siswi tersebut memilih jalan lain. Ia memilih untuk curang dengan membaca teks pada saat merekam video tugas itu.
 
Baca Juga: Benarkah BTS Akan Wamil Bareng Tahun 2022? Ini Jawabannya!

Sekilas tak tampak bahwa sang siswi tersebut telah curang, namun rupanya sang guru mengetahui bahwa siswi itu membaca teks.

"Kamu membaca kelihatan, kita langsung aja, ketemu saya, saya mau lihat langsung, sekarang saya tunggu di ruko saya," tulis sang guru dengan tegas.

Sontak, unggahan ini langsung viral serta menarik perhatian dari para netizen untuk memberikan komentar.
 
Baca Juga: Na In Woo Alami Penurunan BB hingga 7 Kg selama Syuting Drama 'River Where The Moon Rises'

"Panik lah masa enggak." tulis salah satu netizen.

"Jelih banget gurunya, untung gua pas kemarin ga ketahuan sama sekali." timpal netizen lain.

"Gurunya anak indigo ya? kok bisa tau sih, guru gue aja gak tau kalau pada liat teks." tulis netizen lain.

"Kayaknya ini guru punya dendam sama mbaknya (emoji tertawa)." tulis netizen lainnya.

Hingga kini video soal siswi yang ketahuan baca ujian praktik tersebut telah viral hingga menuai ratusan komentar hingga ditonton oleh lebih dari 1 juta pengguna Tiktok. ***



Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x