Tagar #SavePerawatIndonesia Trending di Twitter, Ini Jawabannya

- 16 April 2021, 23:16 WIB
Tagar #SavePerawatIndonesia trending di Twitter
Tagar #SavePerawatIndonesia trending di Twitter /tangkapan layar instagram @manaberita/tangkapan layar instagram @manaberit

Namun, karena sang anak begitu aktif dan setelah infus dilepas langsung digendong maka plester terlepas dan keluar darah dari tangan sang anak.

Ibu dari pasien tersebut kaget dan sempat melakukan protes. Kejadian tersebut pun langsung ditangani oleh perawat tersebut.

"Langsung ditangani oleh kepala ruangan dan perawat tersebut. Pasien diganti kapas dan lain-lain. Sudah selesai sebenarnya," jelas Benedikta.

Baca Juga: Tak Mau Ketinggalan ‘Ikatan Cinta’ Setelah Shalat Tarawih, Penggemar Kirim Surat ke CEO MNC Group

Namun, sang ibu justru melaporkan tindakan tersebut pada suaminya (ayah dari sang anak). Ayah sang anak datang sekitar pukul 14.00 dan langsung menanyakan perawat yang melepas infus anaknya.

Perawat datang bersama Duty Manager dan Kepala Ruangan. Belum sempat memberikan penjelasan, ayah dari pasien langsung menampar perawat dengan kepalan tangan hingga jatuh ke lantai.

Di dalam video, nampak perawat yang terjatuh sambil berteriak kesakitan. Bukannya kasihan, ayah pasien justru menendang dan meminta perawat minta maaf dengan bersujud.

Baca Juga: Shin Do Hyun Terjebak di Cinta Segitiga dalam drama 'Doom at Your Service'

Saat mencoba dilerai oleh kepala ruangan, ayah pasien bukannya tenang malah menjambak perawat.

Petugas kemanan dan beberapa perawat nampak kewalahan menghadapi ayah pasien yang begitu emosi. Hingga datang keluarga pasien dari ruangan lain yang adalah seorang polisi yang melerai.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x