Mengenal Chipset A14 Bionic yang Tersemat di iPhone 12

- 12 Oktober 2020, 14:20 WIB
 Apple iPhone 12.*
Apple iPhone 12.* /GSMarena.com

KABAR JOGLOSEMAR - Lini ponsel terbaru iPhone 12 akan diluncurkan besok, Selasa 13 Oktober 2020 secara online.

Di tengah animo yang begitu besar menyambut kehadiran ponsel anyar tersebut muncul beberapa bocoran soal spesifikasi iPhone 12 ini.

Dilansir KabarJoglosemar.com dari berbagai sumber, lini iPhone 12 akan memboyong teknologi jaringan 5G serta kamera dengan sensor LiDAR. Selain itu, ponsel ini akan didukung chipset A14 Bionic yang pertama kali disematkan pada iPad Air.

Lantas seperti apa chipset yang digadang-gadangkan iPhone 12 itu? Chipset Apple A14 Bionic diklaim sebagai chip tercanggih Apple yang dibuat menggunakan proses fabrikasi 5 nanometer (nm), dengan 11,8 miliar transistor.

Baca Juga: iPhone 12 Lebih Mahal Dibandingkan dengan Harga Peluncuran Perdana iPhone 11 Tahun Lalu

Tak hanya itu, kinerja 'otak' iPhone 12 itu juga diklaim lebih tinggi hingga 40 persen dibanding generasi terdahulu.

Penampakan desain A14 Bionic masih serupa dengan generasi sebelumnya, yaitu CPU dengan enam inti (core) pemrosesan, yang terdiri dari dua CPU berkinerja tinggi, dan empat CPU hemat daya.

Chipset A14 Bionic ditopang dengan pengolahan grafis GPU empat inti, yang performanya diklaim 30 persen lebih baik dibandingkan A12 Bionic, dan meningkat 8 persen lebih tinggi dibandingkan A13 Bionic.

Selain itu, Apple juga menanamkan prosesor Neural Engine khusus, sebagai pengolah kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang memiliki 16 inti dengan kinerja mencapai 11 triliun operations per second.

Baca Juga: Niat Puasa Senin Kamis, Beserta Keutamaan Menjalankan Puasa Sunnah Senin Kamis

Angka tersebut meningkat dua kali lipat dibandingkan dengan Neural Engine di SoC A12 Bionic, dengan kinerja 5 triliun operations per second, dan 83 persen lebih tinggi dibandingkan SoC A13 Bionic yang hanya memiliki kinerja 6 triliun operations per second.

Namun dibalik kecanggihan yang diunggulkan itu, dikabarkan chip A14 Bionic tak akan secanggih Snapdragon 865 Plus yang saat ini sedang merajai dari sektor dapur pacu.

Adalah akun pembocor gadget Ice Universe (@UniverseIce) yang mengunggah benchmark AnTuTu. Belakangan beredar kabar jika A14 Bionic mungkin tak sekencang Snapdragon 865 Plus dari Qualcomm yang menjadi dapur pacu beberapa smartphone Android.

Di unggahan itu tercantum perangkat bernama "iPhone 12 Pro Max" dengan nilail keseluruhan sebesar 572.333 poin.

Angka tersebut lebih rendah dibanding skor ponsel Snapdragon 865 Plus, yang berkisar di rentang 590.000 hingga 610.000 poin.

Baca Juga: Sansivera, Anggrek Emas Kinabalu, Aglonema Termasuk dalam 7 Tanaman Hias Termahal dan Unik

Dibandingkan dengan pendahulunya, iPhone 11 Pro Max, skor performa iPhone 12 Pro Max hanya terpaut sekitar 47.000-an poin saja. Yang mungkin berarti peningkatan kinerja dari chipset A13 BIonic ke A14 Bionic terlihat tidak begitu signifikan.

Ice Universe berspekulasi bahwa skor performa ini tak begitu tinggi lantaran fokus Apple di A14 Bionic adalah daya tahan baterai yang diklaim bakal lebih hemat 30 persen.

Namun sampai saat ini bocoran benchmark yang beredar itu belum bisa dipastikan kebenarannya. Apple pun masih mengembangkan iPhone 12 sehingga skor finalnya nanti bisa saja berbeda. ***

Editor: Galih Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x