5 Laptop dengan Harga Terjangkau yang Cocok untuk Mahasiswa

- 30 Agustus 2020, 18:01 WIB
ILUSTRASI: Seorang mahasiswi sedang menggunakan laptop/
ILUSTRASI: Seorang mahasiswi sedang menggunakan laptop/ /pixabay/janeb13

KABAR JOGLOSEMAR - Sebagai mahasiswa tentunya akan sangat banyak duduk di depan laptop atau komputer untuk mengerjakan tugas perkuliahan.

Selain itu, terkadang seorang mahasiswa harus bekerja di dalam kelompok atau tim yang biasanya membutuhkan laptop.

Yang menjadi permasalahan adalah lokasi di mana kerja kelompok tersebut yang berada di luar tempat tinggal mahasiswa.

Baca Juga: Daftar HP iPhone untuk Gaming Terbaik, Nomor 5 Paling Murah

Hal tersebut berarti mahasiswa harus membawa laptop tersebut keluar entah ke café, perpustakaan kampus, restoran, dan semacamnya.

Untuk mendukung hal tersebut, diperlukan laptop dengan bobot yang ringan dan tentunya sesuai dengan kantong mahasiswa.

Berikut 5 laptop murah yang tipis dan tentunya ringan yang sangat cocok untuk mahasiswa.

  1. Zyrex Sky 232

Zyrex Sky 232, laptop murah untuk mahasiswa
Zyrex Sky 232, laptop murah untuk mahasiswa YouTube.com/GadgetApa
Salah satu laptop yang tipis dan ringan harganya sangat terjangkau. Dibanderol dengan harga mulai dari Rp2.200.000 di pasaran, laptop ini sangat cocok untuk dibawa kemana pun oleh mahasiswa yang sering berpindah-pindah teman untuk mengerjakan tugas.

Laptop ini memiliki bobot seberat 1,38 kg saja dengan ketebalan hanya 15mm. Tidak berhenti disitu, laptop ini memiliki layar selebar 14 inci, dan dengan fitur zyrex yang cukup canggih, membuat laptop ini dapat bertahan hingga 8 jam tanpa di cas.

  1. Lenovo IdeaPad 100s-14IBR

Lenovo IdeaPad 100s-14IBR
Lenovo IdeaPad 100s-14IBR notebookcheck.net
Laptop kedua yang ada di dalam daftar ini adalah Lenovo IdeaPad 100s-14IBR. Laptop ini memiliki layar dengan lebar 14 inci dan ketebalan laptop ini hanya sekitar 17mm saja. Di pasaran, laptop ini harganya mulai dari Rp2.800.000.

Kemudian, laptop ini juga diberikan Intel Celeron N3060 yang berkombinasi dengan Intel HD Graphics 400 sebagai kartu grafisnya, yang tidak lupa beratnya hanya 1,4 kg saja yang membuat sangat cocok untuk mahasiswa. Laptop ini juga dibekali dengan RAM DDR3L sebesar 2GB.

Baca Juga: 5 HP Berkapasitas Baterai Jumbo 6.000 mAh, Nomor 3 Paling Murah

  1. Dell Inspiron 11-3162

Dell Inspiron 11-3162
Dell Inspiron 11-3162 dell.com
Dell Inspiron 11-3162 dibanderol dengan harga mulai dari Rp3.000.000. Bobot laptop ini diklaim oleh perusahaan hanya seberat 1,1 kg saja. Laptop ini juga memiliki ketebalan sebesar 18mm.

Untuk kinerja laptop, Dell Inspiron 11-3162 dikemas dengan prosesor Intel Pentium N3700 Quad-core yang memiliki clock-speed 1.6 GHz. Tidak berhenti disitu, apabila membutuhkan pekerjaan yang lebih berat, laptop dengan harddisk 500GB ini mampu meningkatkan kinerjanya hingga 2.4 GHz.

  1. Asus Vivobook E203MAH-FD411T

Asus Vivobook E203MAH-FD411T
Asus Vivobook E203MAH-FD411T asus.com
Asus Vivobook E203MAH-FD41 memiliki layar dengan lebar 11,6 inci. Laptop ini memiliki bobot yang hanya 980 gram saja. Laptop ini dibanderol dengan harga di pasaran mulai dari Rp3.900.000.

Laptop ini memiliki perangkat prosesor yang menggunakan Intel Celeron N4000. Selain itu, perusahaan ASUS mengklaim bahwa laptop ini dapat bertahan hingga 10 jam tanpa harus di cas. Kemudian, ASUS memberikan RAM berkapasitas sebesar 4GB DDR4, dengan harddisk berjenis HDD berkapasitas hingga 1 TB.

Baca Juga: 5 Tips Sederhana Hemat Kuota saat Nonton Video di Youtube

  1. Zyrex Sky 232 Xtreme

Zyrex Sky 232 Xtreme
Zyrex Sky 232 Xtreme zyrex.com
Naik 2 tingkat diatas Zyrex Sky 232, Zyrex Sky 232 Xtreme muncul dengan bobot hanya sebesar 1,3 kg saja. Kemudian, ketebalan laptop ini hanya 13mm. Zyrex Sky 232 Xtreme dibanderol dengan harga di pasaran mulai dari Rp3.100.000.

Performa laptop ini juga tidak dapat diragukan lagi apabila dibandingkan dengan harganya, laptop ini memiliki RAM dengan kapasitas 3GB, yang sudah dilengkapi dengan slot penyimpanan SSD M.2 untuk menambahkan kapasitas penyimpanan. Zyrex Sky 232 Xtreme juga memiliki layar selebar 14 inci.***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah