(Rumor) iPhone SE 4 Bawa Spesifikasi Gahar dengan Harga Murah?

- 13 November 2022, 09:44 WIB
Ilustrasi SoC A16 Bionic yang diprediksi akan hadir di iPhone SE 4
Ilustrasi SoC A16 Bionic yang diprediksi akan hadir di iPhone SE 4 ///Dok. Apple

KABAR JOGLOSEMAR - Simak rumor terbaru mengenai iPhone SE 4 berikut ini. Ponsel tersebut diisukan akan membawa spesifikasi iPhone Flagship di harga kelas menengah ke bawah.

Hal itu bisa dilihat dari tradisi Apple dalam merilis iPhone SE Series. Tak jarang perusahaan tersebut menanamkan SoC terbarunya di seri SE.

Seperti contoh, iPhone SE generasi pertama tampak seperti iPhone 5S tetapi datang dengan chip A9, bukan A7.

Baca Juga: FREE Minecraft Update 1.19.41 di HP, Gratis Tanpa Mod APK Main di Android

Selanjutnya, iPhone SE 2 meniru desain iPhone 8 tetapi menggunakan SoC A13, bukan A11.

Terakhir, iPhone SE 3 menggunakan pendahulunya (iPhone 8) sebagai inspirasi tetapi datang dengan prosesor A15.

Dilansir dari Notebook Check (13/11/2022), Apple kemungkinan akan menanamkan SoC A15 di iPhone SE 4.

Baca Juga: DAPATKAN QR Code PosPay Untuk Dapat BSU Tahap 7 Cair November 2022, Ini Caranya

Bahkan, perusahaan yang dipimpin oleh Tim Cook tersebut bisa saja membawakan SoC A16 Bionic.

Halaman:

Editor: Ayusandra A S A


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x